Polisi Didesak Usut Tuntas Penyebab Ledakan yang Tewaskan Sulistyo

Selasa, 15 Maret 2016 - 01:21 WIB
Polisi Didesak Usut...
Polisi Didesak Usut Tuntas Penyebab Ledakan yang Tewaskan Sulistyo
A A A
JAKARTA - Ketua DPD Irman Gusman mengaku kehilangan atas tewasnya Anggota DPD RI Sulistyo setelah terkena ledakan di Rumah Sakit Angkatan Laut Dr Mintohardjo, Jakarta Pusat.

Sulistyo yang merupakan Ketua Umum PGRI di mata dia, merupakan sosok yang sangat baik dan gigih dalam memperjuangkan nasib guru. "Beliau salah satu anak bangsa ya," ujarnya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (14/3/2016).

Dia menuturkan, mengetahui kehadiran Sulistyo dalam rapat hari ini sebelum peristiwa ledakan itu terjadi. Sebab, DPD memang ada pertemuan untuk membahas masalah pengawasan disabilitas.

"Beliau kurang enak badan. Lalu beliau ke rumah sakit yang tidak begitu jauh. Ya seperti yang kita ketahui beliau menjadi salah satu korban meledaknya alat yang ada di rumah sakit itu," kata Irman.

Atas kejadian ini, Irman meminta aparat kepolisian mengusut tuntas penyebab terjadinya ledakan ini. Pasalnya, dia yakin kejadian ini disebabkan kesalahan manusia.

"Akibat kesalahan prosedur, kehilangan nyawa. Akibat kelalaian karena kekonyolan ini masih didalami," tukas dia.

Irman menambahkan akan mengunjungi RSAL Dr Mintohardjo pasca ledakan yang menewaskan rekannya. Dia ingin memonitoring kondisi rumah sakit setelah terjadinya ledakan.

"Semua lagi bertugas. Sedang dibicarakan dengan pihak keluarga. Jadi masih kita bahas dengan pihak kepolisian. Polisi masih harus mendalami kasus dan kejadian ini," tandas dia.

PILIHAN:
Sebelum Terbakar, TNI AL Pastikan Kondisi Chamber Baik

Ketum PGRI Sulistiyo Tutup Usia, Irman Gusman Merasa Kehilangan
(kri)
Berita Terkait
Kebakaran di RSAL Mintohardjo...
Kebakaran di RSAL Mintohardjo Diduga Akibat Arus Pendek Listrik
Gedung Farmasi RSAL...
Gedung Farmasi RSAL Mintohardjo Dilahap si Jago Merah
Gedung Farmasi RSAL...
Gedung Farmasi RSAL Mintohardjo Terbakar, Gulkarmat DKI: Nihil Korban Jiwa
MNC Peduli-Produser...
MNC Peduli-Produser Pangan Asia Bagikan Makanan Berbuka di RSAL Mintohardjo
Begal Kian Menggila,...
Begal Kian Menggila, Kolonel Marinir Jadi Korban Saat Bersepeda
Anggota DPRD DKI Dany...
Anggota DPRD DKI Dany Anwar Meninggal di RSAL
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
3 jam yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
3 jam yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
3 jam yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
3 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
3 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
4 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved