Gempa Terus Mengguncang Kepulauan Mentawai

Kamis, 03 Maret 2016 - 14:38 WIB
Gempa Terus Mengguncang...
Gempa Terus Mengguncang Kepulauan Mentawai
A A A
JAKARTA - Sepanjang Kamis (3/3/2016) ini, Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, terus diguncang gempa bumi.

Berdasarkan data di situs Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa pertama pada hari ini terjadi pukul 07.10 WIB dengan kekuatan 5,8 Skala Richter (SR).

Pusat gempa dengan kedalaman 10 km itu berada di 598 km Barat Daya Kepulauan Mentawai.

Gempa kedua terjadi pukul 09.28 WIB, dengan kekuatan 5,3 SR. Pusat gempa dengan kedalaman 10 km itu terjadi di 716 km Barat Daya Kepulauan Mentawai.

Gempa ketiga terjadi pukul 13.03 WIB, dengan kekuatan 5,1 SR. Gempa berkedalaman 10 km itu berpusat di 658 km Barat Daya Kepulauan Mentawai.

Gempa keempat terjadi pukul 13.44 WIB, dengan kekuatan 5,2 SR. Gempa berkedalaman 10 km itu berpusat di 700 km Barat Daya Kepulauan Mentawai. Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.
(zik)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5874 seconds (0.1#10.24)