Bacakan Nota Pembelaan, Margareta Menangis

Senin, 15 Februari 2016 - 13:12 WIB
Bacakan Nota Pembelaan,...
Bacakan Nota Pembelaan, Margareta Menangis
A A A
DENPASAR - Terdakwa pembunuhan kasus Angeline, Margriet Christina Megawe (Margareta), membacakan nota pembelaan sambil menangis di Pengadilan Negeri Denpasar, Senin (15/2/2016).

Dalam sidang yang dipimpin Hakim Edward Haris Sinaga tersebut, ibu angkat itu membacakan nota pembelaan sekitar 15 menit.

Dalam nota pembelaannya tersebut, Margareta mengatakan tidak menyangka akan mengalami hal seperti ini, dituduh membunuh anak angkatnya sendiri.

"Anak saya dibunuh dengan keji oleh Agus, tapi kenapa dituduhkan kepada saya. Saya tidak pernah membayangkan dan tidak pernah menduga saya bisa mengalami peristiwa seperi ini," ujar Margareta.

Margareta juga mengatakan, dia menyayangi Angeline seperti menyayangi anak-anak kandungnya yaitu Yvonne Caroline Megawe dan Christina Telly Megawe.

"Saya menyayangi dia dengan setulus hati. Saya tidak pernah membedakan Angeline dengan anak-anak saya yang lainnya," kata Margareta sambil menangis.

Menurut Margareta, terakhir dia melihat Angeline pada 16 Mei 2016. Saat itu, korban meminta izin untuk mengantarkan pensil kepada Agus. Namun setelah itu tidak pernah kembali.

"Saya tidak pernah berpikir Agus tega melakukan itu kepada anak saya. Saya tidak menyangka ada kejadian seperti ini."

Seperti diberitakan sebelumnya, Margareta pada 4 Februari 2016 dituntut hukuman penjara seumur hidup oleh jaksa.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1506 seconds (0.1#10.140)