Kader PDI Perjuangan Kepung Kalimantan Tengah

Sabtu, 23 Januari 2016 - 20:15 WIB
Kader PDI Perjuangan...
Kader PDI Perjuangan Kepung Kalimantan Tengah
A A A
KALIMANTAN TENGAH - Suasana politik di Kalimantan Tengah meningkat seiring mendekatnya jadwal pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) pada 27 Januari 2016.

Provinsi yang dua periode berturut-turut dipimpin oleh Kader PDI Perjuangan itu sepertinya mendapat perhatian penuh pimpinan partai. Terbukti dengan diterjunkannya kader-kader terbaik PDI Perjuangan ke di wilayah itu.

Tak kurang Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Surabaya Risma dan Wali Kota Semarang dijadwalkan blusukan di wilayah itu. Selain itu, tercatat belasan bupati, wali kota dan anggota DPR RI diterjunkan ke sana.

"Kami memang menerjunkan kader-kader terbaik kami kesana sebagai wujud dari semangat gotong-royong yang menjadi filosofi PDI Perjuangan," jelas Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Sabtu (23/1/2016).

Mereka turun ke sana untuk menyapa warga yang berasal dari daerah masing-masing, guna menceritakan bagaimana kampung halaman mereka telah dibangun oleh kader-kader Partai.

"Kami harap turunnya mereka mampu melawan politik uang dan penggunaan isu SARA dan intimidasi yang mewarnai hari-hari terakhir menuju pemungutan suara," tambah Hasto.

Dijelaskan Hasto, 10 tahun kepemimpinan Teras Narang di Kalteng di bawah PDI Perjuangan telah berhasil membuka isolasi daerah pedalaman dengan pembangunan infrastruktur jalan yang massif.

Keberhasilan Teras Narang ini terjadi ketika PDI Perjuangan menjadi partai oposisi. Oleh karena itu, PDI Perjuangan menganggap penting pemenangan pilgub karena akan memudahkan percepatan pembangunan Kalteng.

"Nah, bagi masyarakat Kalimantan tak perlu heran kalau tiba-tiba kepala daerah di kampung halaman mereka blusukan di pasar-pasar atau menyapa pemilih di wilayah pedalaman," pungkas Hasto.
(san)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5841 seconds (0.1#10.24)