Gempa Bumi Guncang Kabupaten Rote Ndao NTT

Minggu, 29 November 2015 - 22:39 WIB
Gempa Bumi Guncang Kabupaten Rote Ndao NTT
Gempa Bumi Guncang Kabupaten Rote Ndao NTT
A A A
KUPANG - Kabupaten Rote Ndao atau pulau paling selatan di Indonesia yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), diguncang gempa berkekuatan 3,7 Skala Richter (SR), Minggu (29/11/2015) pukul 21.31 Wita.

Berdasar catatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Klas I Kupang, lokasi gempa berada di 11.25 Lintang Selatan (LS) dan 124.08 Bujur Timur (BT).

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Kupang Sumawan menyebutkan, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami meskipun berada di perbatasan Indonesia dan Benua Australia.

"Titik gempa berada di kedalaman 72 kilometer di dasar laut, pada jarak 121 km tenggara Pulau Rote Ndao," terang Sumawan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7197 seconds (0.1#10.140)