Diduga Dilarang Menonton Organ Tunggal, Suami Bunuh Istri

Jum'at, 06 November 2015 - 21:19 WIB
Diduga Dilarang Menonton...
Diduga Dilarang Menonton Organ Tunggal, Suami Bunuh Istri
A A A
DOMPU - Ar (27), tega menghabisi nyawa istrinya, Ida (26) secara sadis. Dia menggorok leher istrinya hingga nyaris putus dengan menggunakan pisau dapur.

Kejadian pembunuhan di Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat ini diduga akibat korban melarang suaminya pergi menonton hiburan malam (organ tunggal) pada Kamis (5/11/2015) malam. Lantaran dilarang terus, akhirnya pelaku naik pitam hingga membunuh istrinya secara sadis.

Menurut informasi yang dihimpun, seusai menggorok leher istrinya, korban berusaha bunuh diri dengan menggorok lehernya sendiri. Tidak berselang lama, keluarga korban beserta warga sekitar langsung mencari pelaku yang saat itu terbujur kaku. Pelaku pun sempat dihakimi massa hingga babak belur.

Nyawa korban berhasil diselamatkan polisi dan TNI yang mengelabui massa dengan mengatakan korban sudah meninggal. Akhirnya korban pun dibawa lari ke rumah sakit dengan menggunakan mobil ambulans untuk mendapatkan perawatan medis.

Mengantisipasi kemarahan keluarga korban, RSU Dompu dijaga ketat oleh aparat kepolisian bersenjata lengkap.

Polisi masih menyelidiki kepastian dari motif kejadian ini. Hingga berita ini diturunkan, aparat kepolisian belum bisa dimintai keterangan.
(zik)
Berita Terkait
Ini Tampang Pelaku Pembunuhan...
Ini Tampang Pelaku Pembunuhan Perempuan yang Jasadnya Dibungkus Plastik di Sukoharjo
Pembunuh Pengusaha Emas...
Pembunuh Pengusaha Emas di Papua Ternyata WNA Afghanistan, Pelaku Selingkuhan Istri Korban
Ini Fakta-fakta Pembunuhan...
Ini Fakta-fakta Pembunuhan Mahasiswa Kedokteran UB
1 Buron Kasus Vina Cirebon...
1 Buron Kasus Vina Cirebon Berhasil Diringkus Polda Jabar
Ditahan Imbang Polandia,...
Ditahan Imbang Polandia, Prancis Gagal Juara Grup
Foto Wajah Diduga Egi...
Foto Wajah Diduga Egi Pembunuh Vina Cirebon Viral di Medsos
Berita Terkini
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
11 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
15 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
21 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
2 jam yang lalu
Infografis
NYPD Dituntut atas Tuduhan...
NYPD Dituntut atas Tuduhan Berkonspirasi Bunuh Malcolm X
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved