Putra Putri Presiden Soeharto Rayakan Idul Adha di Solo

Kamis, 24 September 2015 - 11:16 WIB
Putra Putri Presiden...
Putra Putri Presiden Soeharto Rayakan Idul Adha di Solo
A A A
SOLO - Putra putri mantan Presiden Soeharto kembali muncul ke publik. Anak-anak penguasa Orde baru tersebut merayakan Idul Adha, di Ndalem Kalitan, Solo.

Mereka melakukan salat ied di Masjid Nurul Iman yang terletak di depan rumah yang selama ini menjadi persinggahan Keluarga Cendana di Kota Solo.

Putra-putri Soeharto yang nampak hadir adalah Siti Hardiyanti (Mbak Tutut), Sigit Harjojudanto, Siti Hediati (Titiek Soeharto), Hutomo Mandala Putra (Tommy), dan Siti Hutami Endang Adiningsih (Mamiek).

Sebelum melaksanakan salat ied, mereka bersama warga meresmikan masjid yang baru selesai dipugar. Masjid yang dibangun dua lantai ini selanjutnya digunakan untuk salat Ied.

Tutut didampingi Sigit, Titiek, Tomy, dan Mamiek membuka selebung papan nama dan prasasti Masjid Nurul Iman. Pembukaan selubung menandai diresmikannya masjid.

"Ini wakaf dari keluarga," kata Tutut, usai salat ied di masjid Masjid Nurul Iman, Kamis (24/9/2015).

Namun, putra sulung mantan presiden suharto ini enggan membeberkan biaya pemugaran masjid. Selain keluarga cendana, sejumlah tokoh dan artis juga ikut hadir, di antaranya Hasyim Muzadi yang memimpin doa peresmian dan Camelia Malik.

Bertidak selaku Imam adalah Ustadz Masrur, sedangkan khatib adalah Ustaz Imam Basyuni. Keduanya merupakan Imam dan Khatib Masjid At Tien, TMII.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1488 seconds (0.1#10.140)