Edarkan Sabu, Raja Begal Ditangkap
A
A
A
PADANG - Seorang pelaku begal yang dikenal dengan sebutan "Raja Begal" dibekuk aparat Kepolisian Sektor Padang Selatan di kawasan Simpang Enam, Kecamatan Padang Selatan, Padang, Sumatera Barat, Jumat (11/9/2015) pagi.
Raja Begal berinisial Th ini dikenal sadis dan tak jarang melukai dan melucuti harta benda korbannya. Selama ini tersangka selalu berhasil menghindar dari tangkapan petugas karena tidak adanya barang bukti.
Namun, kali ini tersangka tak dapat berkutik dan ditangkap atas kasus yang berbeda, yakni sebagai pengedar narkoba jenis sabu. Sabu itu diedarkan ke kalangan pelajar SMA di Kota Padang.
Penangkapan tersangka berdasarkan pengakuan dari salah seorang rekannya yang berhasil dibekuk sebelumnya di kawasan yang berbeda.
Dari rumah tersangka, polisi berhasil mengamankan sejumlah paket sabu seharga Rp10 juta, alat isap sabu, timbangan, dan plastik pembungkus sabu. Tersangka bersama barang bukti dibawa ke Kantor Mapolsek Padang Selatan untuk diperiksa lebih lanjut.
PILIHAN:
Dua Pekerja Tewas Tertimpa Paku Bumi
Raja Begal berinisial Th ini dikenal sadis dan tak jarang melukai dan melucuti harta benda korbannya. Selama ini tersangka selalu berhasil menghindar dari tangkapan petugas karena tidak adanya barang bukti.
Namun, kali ini tersangka tak dapat berkutik dan ditangkap atas kasus yang berbeda, yakni sebagai pengedar narkoba jenis sabu. Sabu itu diedarkan ke kalangan pelajar SMA di Kota Padang.
Penangkapan tersangka berdasarkan pengakuan dari salah seorang rekannya yang berhasil dibekuk sebelumnya di kawasan yang berbeda.
Dari rumah tersangka, polisi berhasil mengamankan sejumlah paket sabu seharga Rp10 juta, alat isap sabu, timbangan, dan plastik pembungkus sabu. Tersangka bersama barang bukti dibawa ke Kantor Mapolsek Padang Selatan untuk diperiksa lebih lanjut.
PILIHAN:
Dua Pekerja Tewas Tertimpa Paku Bumi
(zik)