Keluarga Korban Trigana Nilai Tim Evakuasi Bekerja Cepat

Kamis, 20 Agustus 2015 - 02:57 WIB
Keluarga Korban Trigana...
Keluarga Korban Trigana Nilai Tim Evakuasi Bekerja Cepat
A A A
DEPOK - Keluarga Mario Rheso Buntoro (36), mekanik Pesawat Trigana Air nomor penerbangan IL 267, salah seorang korban kecelakaan dalam perjalanan dari Bandara Sentani (Jayapura) menuju Bandara Oksibil (Pegunungan Bintang) mengapresiasi upaya tim evakuasi yang telah
bekerja cepat. Pihak keluarga kini tinggal menunggu jenazah tiba jika sudah berhasil diidentifikasi.

"Update empat jenazah teridentifikasi tadi kami dengar. Kami menunggu malam ini kan setelah dievakusi lalu diterbangkan ke Sentani. Maka bisa jadi lusa tiba di rumah duka. Sejauh ini tim bekerja cepat dan kooperatif," tegas adik ipar Mario, Zakaria di rumah duka di Perumahan Griya 8 Jalan Meruyung, Limo, Depok, Rabu 19 Agustus 2015 malam.

Dia menjelaskan, Tim Basarnas juga secara proaktif memberikan info terbaru kepada keluarga. Ia dan keluarga kini hanya tinggal menunggu tim bekerja.

"Oksibil ke Sentani 50 menit, identifikasi DVI lalu kirim ke Jakarta. Kami menunggu proses saja apapun itu serahkan ke mereka prosesnya, enggak akan membuat tim terburu-buru juga yang penting kooperatif," tegasnya.

Mario rencananya akan dimakamkan di pemakaman Giri Tama, Parung, Bogor. Mario merupakan mekanik yang sudah bekerja di Trigana Air hampir 10 tahun untuk wilayah Papua.

PILIHAN:

Menhub Bakal Periksa Maskapai Trigana Air dan Jatuhi Sanksi


Anggota DPR Halangi Wartawan Meliput Trigana Air
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7032 seconds (0.1#10.140)