Pendaki Semeru Asal Deliserdang Mengalami Patah Kaki

Kamis, 13 Agustus 2015 - 08:05 WIB
Pendaki Semeru Asal Deliserdang Mengalami Patah Kaki
Pendaki Semeru Asal Deliserdang Mengalami Patah Kaki
A A A
MALANG - Pendakai asal Deliserdang, Sumatera Utara bernama M Rendika (20), mengalami patah kaki di Gunung Semeru, Rabu 12 Agustus 2015 malam.

Korban dirujuk ke Rumah Sakit Syaiful Anwar (RSSA) Malang oleh adiknya danTim Tagana serta PMI.

Kasubag Data, Evaluasi, Pelaporan, dan Humas Balai Besar TNBTS, Khairun Nisa menyebutkan, pendaki yang mengalami patah kaki berasal dari Medan, tepatnya beralamat di Jalan Penguin 7, No 15, Desa Kenanga Baru, Kecamatan Pecut Sei Tuan, Deliserdang, Medan, Sumatera Utara.

Sejauh ini, belum diketahui kronologi kejadian yang membuat Rendika patah kaki dan Dania Agustina Rahman (19), warga di Jalan AR Hakim Perbata, No 04, RT 04 RW 04, Kelurahan Benteng, Kecamatan Waudoyong, Sukabumi, Jawa Barat meninggal dunia di gunung tertinggi di Jawa ini.

Pihak TNBTS juga masih mencari satu pendaki lainnya yang masih dinyatakan hilang, Daniel Saroha (31), warga Kampung Bojong Jengkol RT 02/ RW 10 Desa Cilebut Barat, Bogor, Jawa Barat.(Baca: Korban Tewas di Semeru Mahasiswi Universitas Pasundan)

Daniel sudah dilaporkan hilang sejak Selasa 11 Agustus 2015 lalu. TNBTS bakal menggelar Open SAR, Kamis (13/8/2015) dan menutup total pendakian ke Gunung Semeru.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6081 seconds (0.1#10.140)