Usai Buang Korban di Jalan, Perampok Tersungkur Ditembak Polisi

Kamis, 06 Agustus 2015 - 13:42 WIB
Usai Buang Korban di Jalan, Perampok Tersungkur Ditembak Polisi
Usai Buang Korban di Jalan, Perampok Tersungkur Ditembak Polisi
A A A
PEKANBARU - Pelaku perampokan kian nekat dan berani, serta tidak memandang lokasi. Seperti yang terjadi di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru, Riau.

Di daerah berpenduduk padat tersebut, pelaku nekat merampok pasangan suami istri (Pasutri) Aswan (67) dan Asmawarni (69) yang baru pulang dari Pasar Tradisional Cik Puan, Kamis (6/8/2015) sekitar pukul 11.30 WIB.

Perampokan bermula, saat kedua korban tengah mencari tumpangan untuk pulang. Diduga sudah mengintai, tiga pelaku perampokan, Almatri (45), Ronald (35) dan Nursalam (29) menawarkan tumpangan kepada korban dengan mobil jenis Avanza.

Tanpa curiga, korban langsung masuk ke dalam mobil. Namun baru berjalan beberapa meter, para pelaku langsung melakukan aksinya.

Mereka memaksa Asmarni menyerahkan perhiasan cincin, kalung dan gelang yang dipakainya. Suami korban melakukan perlawanan sambil berteriak minta tolong.

Tapi perlawanan korban sia-sia, pelaku tetap memaksa merampas perhiasan. Usai merampok, kedua korban langsung dibuang pelaku di tengah jalan.

"Anggota yang mendapat informasi terkait kasus perampokan itu langsung ke lokasi," ucap Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo.

Polisi pun langsung melakukan pengempungan dengan mengejar mobil perampok yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Para pelaku meninggalkan mobilnya dan berlari. Setelah kejar-kejaran, ketiganya berhasil diringkus.

"Karena melakukan perlawanan saat ditangkap, dua pelaku yakni Almetri (45) dan Ronal terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas. Para pelaku merupakan residivis," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8010 seconds (0.1#10.140)