Peringatan Hari Lahir Pancasila, Blitar Jadi Lautan Merah
A
A
A
BLITAR - Massa PDI Perjuangan memerahkan Kota Blitar. Kader dan simpatisan partai berlambang banteng moncong putih tumpah ruah di Alun-alun Kota Blitar. Mereka hadir untuk memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni.
"Yang hadir adalah kader dan simpatisan dari Kabupaten/Kota se-Pulau Jawa," ujar Joni dari PDI Kabupaten Blitar, Senin (1/6/2015).
Mulai pukul 07.00 WIB, massa telah berdatangan. Setiap rombongan mengusung papan nama yang bertuliskan daerah masing masing.
Jalan protokol Merdeka Kota Blitar tutup total. Alun-alun dan sekitar Kantor Pemkot Blitar steril dari pedagang kaki lima.
Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri hadir di lokasi. Mega bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani hadir sehari sebelumnya.
Pimpinan MPR RI serta mantan Wakil Presiden Boediono juga hadir. Kemudian hadir pula Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.
Setelah sebelumnya simpang siur, Presiden RI Joko Widodo dipastikan hadir. Saat ini rombongan Jokowi dalam perjalanan menuju Kota Blitar.
"Ini adalah yang pertama kalinya dalam sejarah semua pejabat negara hadir untuk memperingati Hari Lahir Pancasila di Blitar," pungkas Joni.
"Yang hadir adalah kader dan simpatisan dari Kabupaten/Kota se-Pulau Jawa," ujar Joni dari PDI Kabupaten Blitar, Senin (1/6/2015).
Mulai pukul 07.00 WIB, massa telah berdatangan. Setiap rombongan mengusung papan nama yang bertuliskan daerah masing masing.
Jalan protokol Merdeka Kota Blitar tutup total. Alun-alun dan sekitar Kantor Pemkot Blitar steril dari pedagang kaki lima.
Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri hadir di lokasi. Mega bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani hadir sehari sebelumnya.
Pimpinan MPR RI serta mantan Wakil Presiden Boediono juga hadir. Kemudian hadir pula Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.
Setelah sebelumnya simpang siur, Presiden RI Joko Widodo dipastikan hadir. Saat ini rombongan Jokowi dalam perjalanan menuju Kota Blitar.
"Ini adalah yang pertama kalinya dalam sejarah semua pejabat negara hadir untuk memperingati Hari Lahir Pancasila di Blitar," pungkas Joni.
(zik)