PT JM Minta Waktu Ganti Lokasi Depo Monorel

Jum'at, 29 Mei 2015 - 14:15 WIB
PT JM Minta Waktu Ganti...
PT JM Minta Waktu Ganti Lokasi Depo Monorel
A A A
JAKARTA - PT Jakarta Monorail (JM) mengaku masih membutuhkan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terkait dengan penggantian Depo Monorel. Hal itu juga sudah dituangkan dalam surat balasan PT JM ke pihak Pemprov beberapa waktu lalu.

"Iya, Pemprov sudah menyurat ke kami antara lain bahwa PT JM bisa melanjutkan proyek dengan syarat harus mengajukan lokasi depo yang baru," papar Direktur PT Jakarta Monorail Sukmawati Syukur di Jakarta, Jumat (29/5/2015).

Dia menjelaskan, PT JM sudah membalas surat dari Ahok dan akan berusaha memenuhi. "Namun perlu waktu dan koordinasi dengan pihak Pemprov sebelum usulan tersebut sudah kami ajukan," terangnya.

Dia berharap, lokasi depo yang baru sudah bisa ditentukan sebelum bulan depan. "Suratnya sudah sebulan lebih diterima oleh kami dan kami sedang persiapkan lokasi alternatif. Mudah-mudahan pertengahan bulan depan sudah bisa kami selesaikan," tutupnya.

Sebelumnya, Kepala Biro Hukum (sebelumnya ditulis Kepala Biro Umum) DKI Jakarta Sri Rahayu mengungkapkan, polemik terkait pembangunan monorel ternyata digantung pihak PT JM.

Karena, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku telah melayangkan surat kepada PT JM dengan syarat yang harus dipenuhi oleh PT JM jika ingin membangun monorel.

"Secara teknis, mereka belum lapor kami lagi. Padahal kami telah melayangkan surat Gubernur‎, mereka belum kasih desain teknisnya lagi," kata Sri di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis 28 Mei 2015.

Baca:

Proyek Monorel Terkatung-katung, Ini Alasannya

Talak PT JM, DKI Resmi Hentikan Proyek Monorel

Nasib Monorel Belum Jelas
(mhd)
Berita Terkait
Tiang Monorel Rusak...
Tiang Monorel Rusak Estetika Kota, Pengamat Minta Segera Dibongkar
Melihat Kembali Tiang-Tiang...
Melihat Kembali Tiang-Tiang Bekas Proyek Monorel yang Mangkrak
13 Tahun Tiang Pancang...
13 Tahun Tiang Pancang Jakarta Monorel Mangkrak
Pencuri Ngaku Pereteli...
Pencuri Ngaku Pereteli Tiang Besi Monorel untuk Tebus Motor di Bengkel
Terlalu! Komplotan Pencuri...
Terlalu! Komplotan Pencuri Pereteli Tiang Besi Monorel di Rasuna Said Kuningan
PT PP Garap Proyek di...
PT PP Garap Proyek di Timor Leste
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
29 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
NASA Minta Penduduk...
NASA Minta Penduduk Bumi Siaga 1, Kondisi Alam Semesta Tak Stabil
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved