Kantor Lurah Wanea Terbakar, Kerugian Capai Rp180 Juta

Selasa, 12 Mei 2015 - 11:42 WIB
Kantor Lurah Wanea Terbakar, Kerugian Capai Rp180 Juta
Kantor Lurah Wanea Terbakar, Kerugian Capai Rp180 Juta
A A A
MANADO - Kantor Lurah Wanea hangus dilalap api sekira pukul 10.40 WITA. Diduga, kebakaran terjadi akibat arus pendek listrik yang berasal dari salah satu ruang kantor itu.

Menurut saksi mata Tino Manoppo, kebakaran terjadi saat sejumlah pegawai kelurahan sedang bekerja. "Saat saya membuka pintu ruangan, AC pendingin sudah terbakar," kata pria yang juga Kepala Lingkungan 4, Selasa (12/5/2015).

Ditambahkan dia, saat itu di kantor lurah ada empat pegawai yang sedang bekerja. "Saya langsung berteriak dan mereka (pegawai) berusaha menyelamatkan benda-benda berharga. Sayangnya hanya TV dan komputer yang bisa diselamatkan," jelasnya.

Sementara berkas-berkas penting lainnya dinyatakan hangus semua. Sekretaris Kelurahan Meiva Talumewo menaksir, kerugian akibat kebakaran itu mencapai Rp180 juta. "Kalau kantor ini mau dibangun ulang, akan makan dana Rp450 juta," pungkasnya.

Selain kantor lurah, api juga menghanguskan sebuah puskesmas pembantu yang berada di samping kantor itu.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7610 seconds (0.1#10.140)