YLKI Sumsel Bagikan Paket Sembako pada Warga Terdampak Corona

Selasa, 07 April 2020 - 08:32 WIB
YLKI Sumsel Bagikan...
YLKI Sumsel Bagikan Paket Sembako pada Warga Terdampak Corona. Foto/SINDOnews/Dede Feb
A A A
JAKARTA - Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sumsel memberikan bantuan paket sembako kepada warga Kota Palembang yang terdampak akibat bencana Covid-19 seperti masyarakat miskin, kaum dhuafa dan para pekerja informal.

Ketua YLKI Sumsel Taufik Husni mengatakan, kebijakan pemerintah yang mengimbau masyarakat untuk beraktifitas dari rumah otomatis memberikan dampak bagi para pekerja kecil seperti buruh harian, seperti tukang becak dan tukang ojek atau pedagang kecil.

Bantuan sembako yang diberikan diharapkan dapat membantu mereka untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

"Dikondisi sulit seperti saat ini mereka terpaksa harus membatasi kegiatan sementara disaat yang sama mereka butuh makan. Mudah-mudahan bantuan ini bisa membantu meringankan beban mereka," ujar Taufik disela pemberian bantuan dikawasan Ramakasih Palembang, Selasa (07/04/2020).

Ditempat yang sama, Ketua Pelaksana Kegiatan, Affan Arifin menjelaskan, bantuan paket sembako yang disiapakan berupa beras, tepung terigu, minyak goreng, mie instan, susu kental manis, gula pasir dan air mineral.

Untuk tahap awal, sebanyak 150 paket sembako disebar di tujuh kecamatan masing-masing di Kemuning, Ilir Timur I, Sematang Borang, Ilir Barat I, Sukajadi, Jakabaring dan Ilir Timur II.

"Untuk mencegah penyebaran Covid-19, paket sembako kami antarkan secara door to door. Mulai hari ini hingga jelang bulan ramadhan nanti kami siapkan 500 paket sembako untuk warga yang membutuhkan," Affan.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan HUT YLKI ke-15 yang jatuh pada hari ini, 7 April 2020.

Sri Hartati, penerima bantuan sembako, warga Jalan Kenanga Ujung RT 17 RW 04, Kelurahan 5, Ilir Kecamatan Ilir Timur II, mengaku bersyukur dengan bantuan yang diterimanya.

Menurutnya, paket sembako yang dibagikan ini sangat terasa manfaatnya baginya sebagai janda yang sekaligus menjadi tulang punggung keluarga.

"Bantuan seperti ini yang kami butuhkan, sekarang ini serba sulit. Terima kasih untuk YLKI," tandasnya.
(boy)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.5813 seconds (0.1#10.140)