Bus Transjakarta Mogok di Perlintasan KA Green Garden, Sopir dan Penumpang Panik

Kamis, 12 Januari 2023 - 14:18 WIB
loading...
Bus Transjakarta Mogok...
Mobil derek tengah mengevakuasi Bus Transjakarta yang mogok di tengah perlintasan KA, Jakarta Barat. Anggota polisi tengah mengatur arus lalu lintas yang sempat macet akibat bus mogok tersebut. Foto: MPI/Dimas Choirul
A A A
JAKARTA - Bus Transjakarta koridor 8 rute Harmoni - Lebak bulus B7141SGA mengalami mogok tepat di perlintasan Rel Kereta Api ( KA ), Jalan Panjang Green Garden, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (12/1/2023) pagi. Akibat insiden ini, arus lalu lintas di sekitar lokasi menjadi macet.

Kasat Lantas Polres Jakarta Barat Kompol Maulana Jali Karipesina mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada pukul 08.00 WIB.Saat itu petugas Satlantas Polres Jakarta Barat mendapati informasi dari warga sekitar terkait insiden tersebut.

"Petugas kami ke lokasi dan melakukan langkah koordinasi dengan pihak KA," kata Maulana kepada wartawan.

Untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan, pihaknya langsung mengevakuasi sopir beserta penumpangnya. Selain itu, juga berkoordinasi dengan Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Barat untuk mengerahkan bantuan mobil derek guna proses evakuasi bus.



"Proses evakuasi berjalan setengah jam, dan alhamdulillah tidak ada kereta yang melintas. Jadi kita evakuasi lebih awal," katanya.

Menurut Maulana, sopir dan penumpang sempat mengalami kepanikan saat insiden itu terjadi. Para penumpang kemudian diarahkan untuk menaiki Bus Transjakarta lain untuk kembali menjalankan aktivitasnya.

"Alhamdulillah arus lalu-lintas juga terlihat mulai normal kembali," pungkasnya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bus Mogok, Puluhan Jemaah...
Bus Mogok, Puluhan Jemaah Umrah asal Subang Terdampar di GT Cikatama
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
Polisi Tangkap Pembunuh...
Polisi Tangkap Pembunuh Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Jakbar
Misteri Ibu dan Anak...
Misteri Ibu dan Anak Tewas di dalam Toren Tambora, Ada Luka di Kepala
Ibu-Anak Tewas dalam...
Ibu-Anak Tewas dalam Toren, Polisi: Ada Luka Hantaman Benda Tumpul di Kepala Korban
Polres Jakarta Barat...
Polres Jakarta Barat Amankan 2 Orang dan Sajam di Daan Mogot
Penumpang Transjakarta...
Penumpang Transjakarta Diberi Waktu 10 Menit untuk Berbuka Puasa, Begini Aturan Lengkapnya
Peluru Nyasar yang Melukai...
Peluru Nyasar yang Melukai Bocah di Cengkareng Jakbar Kaliber 9 Milimeter
Bocah 6 Tahun di Cengkareng...
Bocah 6 Tahun di Cengkareng Luka Terkena Peluru Nyasar
Rekomendasi
Kim Soo Hyun Merasa...
Kim Soo Hyun Merasa Dijebak Keluarga Kim Sae Ron sebagai Pedofil
Pecah Rekor Lagi, Harga...
Pecah Rekor Lagi, Harga Emas Antam Tembus Rp1.826.000 per Gram
2 Makna Silaturahmi...
2 Makna Silaturahmi Didit Prabowo ke Mega, SBY, dan Jokowi
Berita Terkini
Ratusan Pemudik dari...
Ratusan Pemudik dari Sumatera Mulai Kembali ke Pulau Jawa
1 jam yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, 36.113 Wisatawan Berlibur ke Silang Monas
2 jam yang lalu
Pemuda Desa Tial dan...
Pemuda Desa Tial dan Desa Tulehu Maluku Bentrok, 1 Orang Tewas
3 jam yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Hampir 20.000 Pengunjung Padati Objek Wisata TMII
4 jam yang lalu
Kisah Kapten Dwi, Nakhoda...
Kisah Kapten Dwi, Nakhoda Kapal 25 Tahun Berlebaran di Laut Akhirnya Salat Id Bareng Keluarga di Darat
5 jam yang lalu
Gunung Dukono Meletus,...
Gunung Dukono Meletus, Luncurkan Abu Vulkanik 1,9 Km
5 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved