Menggelorakan Semangat Kemerdekaan, Sahabat Ganjar Gelar Jalan Sehat di Kabupaten Bogor

Minggu, 14 Agustus 2022 - 19:27 WIB
loading...
Menggelorakan Semangat...
Memeriahkan bulan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, Sahabat Ganjar mengadakan rangkaian kegiatan di Kota Hujan.(Ist)
A A A
BOGOR - Memeriahkan bulan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, Sahabat Ganjar mengadakan rangkaian kegiatan di Kota Hujan.

Sahabat Ganjar merangkul seluruh masyarakat daerah Kabupaten Bogor untuk bersama-sama menumbuhkan rasa nasionalisme dan patriotisme menjelang hari kemerdekaan.

Kegiatan ini diawali dengan “Jalan Sehat Sahabat Ganjar”, dengan menghadirkan ribuan orang dari berbagai wilayah untuk memadati lokasi di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, pada Minggu (14/08).

Menggunakan tajuk “Negeriku Pulih Jiwaku Bangkit dalam Ayunan Langkah Melaju bersama Ganjar Pranowo 2024”, Sahabat Ganjar mengharapkan dapat menumbuhkan semangat menyambut hari kemerdekan.

Kegiatan dimulai dengan sambutan ketua DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Bogor dan DPW Sahabat Ganjar Jawa Barat untuk membuka rangkaian acara. Tidak sampai disitu, Ketua Umum Sahabat Ganjar Gus Nahib juga ikut memberikan sambutan pada acara ini.

Sebelum kegiatan Jalan Sehat Sahabat Ganjar dimulai, peserta yang hadir pada kesempatan ini lakukan deklarasi dukungan bersama Sahabat Ganjar untuk menyatukan suara kepada Ganjar Pranowo di pemilihan presiden tahun 2024 mendatang.

Ganjar Pranowo dinilai sebagai tokoh yang tepat dalam memimpin Indonesia periode 2024-2029, dimana Ganjar merupakan pemimpin yang tegas, nasionalis dan merakyat.

“Bapak Ganjar Pranowo adalah salah satu figur yang senang sekali berolahraga, dengan jiwa yang sehat maka semangat berbakti kepada negeri akan berkobar dengan positif. Melihat semangat itu, kami bersama-sama berkumpul disini untuk memperlihatkan dukungan kepada Ganjar Pranowo dan untuk Indonesia yang lebih baik,” imbuh Kamila selaku anggota DPW Sahabat Ganjar Jawa Barat.

Kegiatan semakin meriah dengan terlaksanakannya kembali deklarasi dukungan bersama emak-emak militan di Desa Kiarasari Kecamatan Sukajaya Kabupaten Bogor. Antusias seluruh masyarakat semakin tinggi dengan hadirnya bazar murah untuk masyarakat yang membutuhkan.

Baca: 20 Produk UMKM Bandung Dibawa ke Bali, Bidik Transaksi Miliaran Rupiah.

Seluruh rangkaian kegiatan Sahabat Ganjar di Kabupaten Bogor mendapat apresiasi seluruh lapisan masyarakat serta raih banyak dukungan untuk hantarkan Ganjar Pranowo menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya.

Kemudian SAGA Esports menggelar turnamen PUBG Mobile secara offline di Cangkir Coffe Siwalankerto, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Andre Cahyo Nughroho yang merupakan Ketua DPC Kota Surabaya menyampaikan harapannya terkait turnamen PUBG Mobile.

"Sahabat Ganjar yakin usaha untuk mendekatkan kepada generasi muda akan membuahkan hasil yang positif, yaitu mereka satu suara untuk mendukung Ganjar Pranowo pada tahun 2024," pungkasnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4548 seconds (0.1#10.140)