Syukuran HUT Kota Pekanbaru Ikuti Protokol Kesehatan

Senin, 22 Juni 2020 - 10:59 WIB
loading...
Syukuran HUT Kota Pekanbaru Ikuti Protokol Kesehatan
Syukuran HUT Kota Pekanbaru Ikuti Protokol Kesehatan
A A A
PEKANBARU - Panitia penyelenggara memastikan syukuran pada puncak HUT Kota Pekanbaru ke-236, Selasa (23/6/2020) besok bakal berlangsung mengikuti protokol kesehatan mencegah Covid-19. Ada rencana syukuran puncak HUT berlangsung di Perkantoran Wali Kota Pekanbaru, Tenayan Raya, Kota Pekanbaru.

"Kami pastikan puncak HUT Pekanbaru berlangsung sesuai protokol kesehatan," papar Ketua Panitia HUT Kota Pekanbaru ke-236, Indra Pomi Nasution, Minggu (21/6/2020).

Jumlah undangan dalam puncak HUT Pekanbaru juga terbatas. Mereka tidak hanya mengisi sebagian kapasitas dari ruang penyelenggaraan.

Ruangan untuk lokasi puncak HUT Pekanbaru seyogyanya mampu memuat 500 orang lebih. Saat ini mereka hanya mengisi untuk 187 orang saja.

Para undangan nantinya harus mengikuti protokol kesehatan. Mereka harus mengenakan masker ke tempat acara.

Ada petugas yang memeriksa suhu tubuh undangan dengan thermo gun. Panitia juga mengatur jarak antar tamu agar tidak berdekatan.

Mereka juga melakukan penyemprotan disinfektan jelang acara digelar. "Meja juga kita atur, nantinya tidak banyak tamu yang duduk satu meja," paparnya.

Prosesi syukuran puncak HUT Pekanbaru nantinya berlangsung sederhana. Rangkaian acara nantinya tidak berlangsung lama. (adv)
(atk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0794 seconds (0.1#10.140)