Alumni Smansa Makassar Bakal Gelar Temu Nasional di Bali

Senin, 04 April 2022 - 09:30 WIB
loading...
Alumni Smansa Makassar...
Panitia Pelaksana Smansa 87 Go to Tenas Bali. Foto/Istimewa
A A A
MAKASSAR - Alumni SMA Negeri 1 (Smansa) Makassar akan menggelar Temu Nasional (Tenas) 3 di Kebun Raya Bedugul Bali pada tanggal 18 Juni 2022 mendatang. Kegiatan itu rencananya akan dihadiri oleh kurang lebih 4.000 alumni lintas angkatan.

Dalam rangka mengambut Tenas 3 itu, Alumni Smansa Makassar Angkatan 87 yang diketuai oleh Zulkifli Nurdin telah membentuk Panitia Pelaksana 'Smansa 87 Go to Tenas Bali'.

Susunan panitia pelaksana diantaranya, Ketua Muh Burhanuddin, Wakil Ketua Awaluddin Lasena, Sekretaris A Kasirang T Baso dan Bendahara Diraya Syamsuddin dengan Tim Pengarah Brigjen Pol Andi Rian Djajadi dan Amping Bujasar T.



Ketua Panitia Pelaksana Smansa87, Muh Burhanuddin menjelaskan alumni Smansa 87 siap menyukseskan Temu Nasional 3 di Bali. Ada 150 alumni yang akan ikut memeriahkan Tenas tersebut dan telah menyiapkan akomodasi di Grand Inna Kuta Bali pada tanggal 17 hingga 20 Juni 2022.

Muh Burhanuddin berharap, pelaksanaan Tenas 3 di Bali lebih memperkokoh jalinan silaturahmi antar alumni lintas angkatan Smansa Makassar dan dapat memberi karya terbaik buat bangsa dan negara.

"Alumni Smansa87 telah siap mengikuti segala rangkaian kegiatan Tenas 3 yang akan berlangsung di Kebun Raya Bedugul Bali pada tanggal 18 Juni 2022," pungkasnya.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1249 seconds (0.1#10.140)