BREAKING NEWS! Komandan Peleton Marinir di Nduga Papua Gugur Ditembak KKB Egianus Kagoya

Sabtu, 26 Maret 2022 - 19:35 WIB
loading...
BREAKING NEWS! Komandan Peleton Marinir di Nduga Papua Gugur Ditembak KKB Egianus Kagoya
Enam prajurit TNI dari Satgas Mupe Marinir diserang KKB pimpinan Egianus Kogoya di Nduga, Papua, Sabtu (26/3/2022). Seorang prajurit TNI dinyatakan tewas. Foto/Ilustrasi/Ist
A A A
NDUGA - Enam prajurit TNI dari Satgas Mupe Marinir diserang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya di Nduga, Papua, Sabtu (26/3/2022). Seorang prajurit TNI dinyatakan tewas.

Kapolres Nduga, Kompol I Komang Budhiarta kepada MNC Portal Indonesia (MPI) mengatakan, penyerangan yang dilakukan KKB kelompok Egianus Kogoya menggunakan GLM Granat Pelontar ke Pos Satgas yang berada di Kware bawah, lokasi Dinas Perikanan di Kampung Traslala, Nduga Papua.


"Telah di konfirmasi, penyerangan terhadap Satgas Mupe menggunakan GLM. Granat Pelontar ke Pos Satgas Mupe, 4 anggota Satgas mengalami luka, 1 kritis, dan satu orang Danton Satgas Mupe tewas," ujar Komang.





Diketahui serangan KKB berlangsung pukul 18.00 WIT. "Benar telah terjadi kontak tembak antara kelompok Egianus Kogoya dengan Satgas Mupe Marinir di lokasi Perikanan," kata Kapolres.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5478 seconds (0.1#10.140)