Ombak lima meter, ratusan KK ngungsi

Senin, 14 Januari 2013 - 08:06 WIB
Ombak lima meter, ratusan KK ngungsi
Ombak lima meter, ratusan KK ngungsi
A A A
Sindonews.com - Ratusan nelayan di pesisir pantai laut selatan, Kabupaten Malang-Jawa Timur mengungsi, karena ketakutan usai rumahnya dihajar ombak tinggi. Sementara, untuk mengamankan kapal dari hantaman ombak tinggi, nelayan memindahkan kapal ke tempat aman.

Sejak 3 hari terahir, 62 KK nelayan di Pantai Tamban, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, dan 56 KK nelayan di Pantai Sipelot Kecamatan Sitiarjo Kabupaten Malang-Jawa Timur mengungsi.

Warga mengungsi, karena ombak setinggi 5 meter kemarin malam menghantam rumah, menyebabkan kerusakan puluhan rumah warga. Selain merusak rumah, sejumlah perahu nelayan juga ikut rusak.

Warga mengaku ketakutan, sehingga anak-anak dan ibu-ibu mengungsi ke tempat lebih tinggi, sementara para pria gotongroyong mengamankan puluhan perahu ke tempat aman, agar terhindar dari hantmaman ombak tinggi.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, mengirimkan bantuan 250 sembako secara bertahap ke sejumlah warga yang mengungsi. Petugas juga mendirikan posko penanggulangan bencana, di sekitar bibir pantai tamban.

Akibat gelombang pasang tinggi ini, kerugian materil mencapai ratusan juta rupiah, karena selama 1 bulan ratusan nelayan Pantai Tamban, kehilangan mata pencahariannya karena tak bisa melaut.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5767 seconds (0.1#10.140)