Sopir Angkot dan Tukang Ojek di Tana Toraja Dapat Bantuan Sembako

Senin, 13 April 2020 - 17:21 WIB
loading...
Sopir Angkot dan Tukang...
Beberapa tukang ojek dan sopir angkot menerima bantuan sembako dari Pemkab Tana Toraja. Foto: SINDOnews/Joni Lembang
A A A
TANA TORAJA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Toraja menyalurkan bantuan sosial berupa sembako kepada para tukang ojek dan sopir angkot di Kota Makale, Senin (13/4/2020).

Bantuan tersebut diserahkan langsung Wakil Bupati Kabupaten Tana Toraja, Victor Datuan Batara.

"Pembagian sembako kali ini untuk tukang ojek dan sopir angkot yang beroperasi di Kota Makale yang terdampak pandemi Covid-19," ujar Victor Datuan Batara.

Dia mengatakan, bantuan sembako ini sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah terhadap pembatasan aktivitas untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Menurut Victor, pembatasan aktivitas warga membuat para sopir angkot dan tukang ojek kehilangan pendapatan harian. Anjuran pemerintah agar berdiam diri di rumah membuat jumlah penumpang angkot dan ojek menurun.

Dalam pembagian sembako itu, kata Victor, social distancing tetap diterapkan dengan menjaga jarak dan tidak berkerumun. Pembagian sembako itu dikawal langsung petugas gabungan TNI/Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja.

"Kami mohon maaf jika bantuan ini belum sesuai yang diharapkan masyarakat. Namun, pemerintah akan tetap berupaya membantu meringankan masyarakat di tengah situasi sulit saat ini,” kata Victor.

Koordinator Pengendali Humas-Media Center Satgas Covid-19 Tana Toraja, Berthy Mangontan menambahkan, pembagian sembako kepada tukang ojek dan sopir angkot digelar di kawasan pasar Seni Makale.

"Untuk mendapat paket sembako gratis berupa beras 10 kilogram, satu rak telur dan satu dos mi instan, sopir angkot dan tukang ojek wajib menunjukkan kartu tanda penduduk atau surat izin mengemudi beralamat Makale," ujarnya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Semangati Sopir Truk...
Semangati Sopir Truk Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Berikan Paket Sembako
Partai Perindo Bagikan...
Partai Perindo Bagikan Sembako dan Peralatan Sekolah ke Panti Asuhan Vincentius
PMI dan MNC Peduli Bagi-bagi...
PMI dan MNC Peduli Bagi-bagi Sembako dan Santunan, Penerima Manfaat: Sangat Baik
Berbagi di Bulan Suci,...
Berbagi di Bulan Suci, Legislator Partai Perindo Tual Yakub Letsoin Tebar Ratusan Paket Sembako dan Perlengkapan Ibadah
BUMN Berbagi, ASDP Salurkan...
BUMN Berbagi, ASDP Salurkan Bantuan Sembako ke Ponpes Al-Dzikri Serang
HUT ke-17, Gerindra...
HUT ke-17, Gerindra DKI Jakarta Gelar Berbagai Program Bersama Masyarakat
Satgas Yonif Para Raider...
Satgas Yonif Para Raider 432 Habema Bagikan Sembako untuk Warga Mbuwa Papua
Pos Indonesia Salurkan...
Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Sembako selama Ramadan dan Idulfitri
Sambut Ramadan, Kaops...
Sambut Ramadan, Kaops NCS Polri Bagikan 5.000 Paket Sembako di Sukabumi
Rekomendasi
LG Batal Tanam Investasi...
LG Batal Tanam Investasi Rp129 Triliun, Prabowo: Pasti Ada Gantinya, Indonesia Cerah
Alasan Jokowi Hanya...
Alasan Jokowi Hanya Tunjukkan Ijazah ke Wartawan: Ingin Melindungi Rakyat
KH Ali Masykur Musa...
KH Ali Masykur Musa Umumkan Keabsahan JATMAN 2024-2029 usai Temui Menkum Supratman
Berita Terkini
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
11 menit yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
1 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
2 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
2 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
3 jam yang lalu
Bangun Ketahanan Pangan,...
Bangun Ketahanan Pangan, Perindo Kepulauan Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk untuk Kelompok Tani
3 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved