Gempa Getarkan Jember, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

Kamis, 16 Desember 2021 - 06:47 WIB
loading...
Gempa Getarkan Jember,...
Gempa bumi mengguncang Jember, Kamis (16/12/2021) pukul 06.01 WIB. Foto/BMKG
A A A
JEMBER - Gempa bumi yang memiliki magnitudo 5,1 membuat warga Kabupaten Jember, semburat. Getaran gempa dirasakan cukup kuat oleh warga di Kecamatan Tanggul, Kamis (16/12/2021) sekitar pukul 06.01 WIB.

Sejumlah warga memilih untuk berlari ke luar rumah untuk menyelamatkan diri. Gempa bumi tersebut, berpusat di laut dengan kedalaman 10 km, tepatnya berada di 42 km barat daya Kabupaten Jember, yakni pada koordinat 8.55 Lintang Selatan (LS) dan 113.49 Bujur Timur (BT).

Berdasarkan data dari BMKG yang disampaikan melalui akun Twitter @infoBMKG, hasil analisa yang dilakukan, gempa bumi ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2325 seconds (0.1#10.24)