Polisi Olah TKP Kebakaran Rumah di Tambora yang Tewaskan 5 Orang

Rabu, 08 Desember 2021 - 09:23 WIB
loading...
Polisi Olah TKP Kebakaran...
Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dalam peristiwa kebakaran rumah di Jalan Tambora 1, RT 10/RW 02 Tambora, Jakarta Barat, Rabu (8/12/2021). Foto: MPI/Dimas Choirul
A A A
JAKARTA - Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dalam peristiwa kebakaran rumah di Jalan Tambora 1, RT 10/RW 02 Tambora, Jakarta Barat, Rabu (8/12/2021). Dalam peristiwa itu, lima orang sekeluarga tewas terjebak api.

"Kita olah TKP awal untuk memastikan peristiwa kebakaran ada berapa korban luka maupun jiwa di lokasi," ujar Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Razi di lokasi.



Faruk menyebut kondisi api di lokasi sudah padam. Sementara lima korban meninggal dunia saat ini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Sudah kita bawa ke RS Kramat jati untuk melaksanakan autopsi dan identifikasi," katanya.

Baca juga: 2 Korban Tewas Kebakaran di Gedung Cyber 1 Siswa SMK yang Sedang PKL

Sementara itu, saksi lain yang diketahui tinggal mengontrak di dalam rumah berhasil melarikan diri saat si jago merah menyerang. Kekinian, satu orang saksi tersebut telah dibawa ke Polsek Tambora untuk diperiksa lebih lanjut.

"Jadi di Polsek (Tambora), sementara kita laksanakan secara psikis pemulihan. Kemudian kita tenangkan dulu baru nanti kita pelan-pelan memintai keterangan," tutur Faruk.

Saat ini pihak kepolisian telah memasang garis polisi di sekiliing objek rumah yang terbakar. Kendati demikian, Faruk belum dapat memastikan sebab pasti terjadinya kebakaran. Dugaan sementara karena korsleting listrik.

"Saat ini belum bisa di tentukan karena menunggu keterangan para saksi dan olah TKP dengan tim Laboratorium Forensik Bareskrim Polri," pungkasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
Kantor Pajak Padang...
Kantor Pajak Padang Kebakaran, Kerugian Capai Rp400 Juta
Tragis! Ayah dan Anak...
Tragis! Ayah dan Anak Tewas Terjebak Kebakaran Ruko di Surabaya, 3 Orang Selamat Lompat dari Lantai 2
Pabrik Garmen di Kota...
Pabrik Garmen di Kota Bogor Kebakaran, Kerugian Ditaksir Miliaran Rupiah
Toko Mainan di Leuwiliang...
Toko Mainan di Leuwiliang Bogor Kebakaran, Letupan Kembang Api Menyala
Rekomendasi
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
Darah Akan Banyak Mengalir,...
Darah Akan Banyak Mengalir, Pakistan Siapkan Skenario Kejutan jika Perang dengan India
Berita Terkini
Tiga Kapolda Termuda...
Tiga Kapolda Termuda di Indonesia, Nomor 2 dan 3 Jebolan Akpol 1996
20 menit yang lalu
Gelar Halalhihalal,...
Gelar Halalhihalal, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
6 jam yang lalu
Sutiyoso dan Cak Lontong...
Sutiyoso dan Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol
6 jam yang lalu
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
8 jam yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
8 jam yang lalu
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
9 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved