Viral, Bocah di Toraja Utara Menangis Meraung-raung Sambil Peluk Motor Saat Ditilang Polisi

Rabu, 16 Juni 2021 - 21:20 WIB
loading...
Viral, Bocah di Toraja...
Bocah di Toraja Utara ini menangis meraung-raung saat motornya ditilang polisi. Aksinya pun viral di media sosial. Foto: iNewsTV/Jufri Tonapa
A A A
TORAJA UTARA - Aksi seorang bocah di Toraja Utara , Sulawesi Selatan ( Sulsel ), menangis meraung-raung dan memeluk motor miliknya saat ditilang polisi di jalan trans Sulawesi, aksi bocah tersebut pun viral di media sosial.

Dalam unggahan di media sosial, terlihat bocah laki-laki warga toraja utara itu menangis histeris sambil memeluk sepeda motornya, dia merengek kepada polisi agar tak menilangnya.



Petugas polisi memberikan tindakan tilang, karena bocah tersebut tidak memakai helm saat mengendarai sepeda motor di jalan trans sulawesi, tepanya di Poros Rantepao - Makale.

Bocah itu menangis karena takut orang tuanya mengetahui pelanggaran tersebut, karena itu, dia menolak sepeda motornya diamankan oleh polisi.

Kasatlantas Polres Toraja Utara , AKP Semuel to'longan mengatakan, saat melakukan pendampingan dan penertiban dan pembayaran kendaraan pajak bermotor, pihaknya menemukan motor yang dikemudikan anak di bawah umur. “Setelah kami berhentikan, anak tersebut tidak menggunakan helm, diminta memperlihatkan surat-suratnya, SIM, STNK tidak memiliki,” katanya.



Karena itu, untuk membuktikan kendaraan itu miliknya, polisi membawa kendaraan itu ke Polres Toraja Utara. “Namun anak tersebut meraung-raung menangis meminta mengembalikan kendaraannya,” ujarnya.

Usai diamankan, pihak kepolisian dari Satlantas Polres Toraja Utara memberikan edukasi dan himbauan kepada bocah tersebut agar mematuhi peraturan lalu lintas berkendaraan di jalanan demi keselamatan dirinya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3043 seconds (0.1#10.140)