Dukung Pemerintah dengan Ikuti Protokol Kesehatan

Senin, 25 Mei 2020 - 21:42 WIB
loading...
Dukung Pemerintah dengan...
Bupati Jayapura Mathius Awoitauw.
A A A
SENTANI - Bupati Jayapura Mathius Awoitauw meminta masyarakat di Kabupaten Jayapura untuk mendukung penuh terhadap program dan kebijakan pemerintah daerah terkait dengan penanganan penyebaran dan pencegahan Covid-19 di wilayah Kabupaten Jayapura. "Dukungan itu hanya bisa dilakukan dengan mentaati semua aturan protokol kesehatan yang sudah ditentukan oleh pemerintah," kata Mathius Awoitauw, Senin (25/5/2020).

Mathius Awoitauw mengatakan dukungan masyarakat untuk mentaati aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah itu agar bisa mempercepat penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Jayapura. "Semua kita sekarang jadi korban, bukan hanya maayarakat tapi pemerintah juga sangat dirugikan dengan kondisi ini. Untuk itu kita sama-sama berjuang untuk menyelesaikanya, caranya hanya mengikuti protokol kesehatan yang ada," ungkap mantan ketua KPU Jayapura itu.

Dia mengaku sampai saat ini masih banyak masyarakat yang belum benar-benar mentaati aturan pemerintah terkait dengan pembatasan waktu untuk beraktivitas. Misalnya terkait dengan pentingnya penggunaan masker pada saat berada di luar rumah, jaga jarak dan tidak berkumpul. "Setiap hari petugas-petugas yang bertugas untuk melakukan pengawasan terhadap aktivitas masyarakat ini masih banyak menemukan banyak warga yang melanggar aturan ini," ujarnya.

Apabila masyarakat tidak mau tahu dengan anjuran atau sosialisasi yang sudah diberikan oleh pemerintah terkait dengan upaya penanganan Covid-19 ini, bukan tidak mungkin masalah ini akan terus berkepanjangan dan justru akan membawa dampak yang lebih besar kepada masyarakat itu sendiri. "Oleh karena itu supaya masalah ini cepat selesai mari bersama pemerintah dengan mengikuti protokol kesehatan yang ada," imbuhnya.
(alf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
Ibu Kim Sae Ron Sebut...
Ibu Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Memutarbalikkan Fakta
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
3 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved