Koperasi Menjadi Wadah Ekonomi di Kampung

Minggu, 24 Mei 2020 - 18:01 WIB
loading...
Koperasi Menjadi Wadah...
Bantuan freezer dan genset yang diberikan kepada kelompok nelayan oleh Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Jayapura
A A A
SENTANI - Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kabupaten Jayapura, Parson Horota mengatakan, salah satu program kerja yang sedang dilaksanakan saat ini adalah memberikan penguatan kepada koperasi di sejumlah Kampung-kampung di Distrik Demta, Yokari dan Depapre.

Dikatakan Person, program penguatan dalam bentuk bantuan fasilitas pendukung yang nantinya digunakan di masing-masing Koperasi. Koperasi harus menjadi tempat penampungan tetapi sekaligus mengelola hasil SDA yang dihasilkan oleh masyarakat. Baik dari Kebun, maupun hasil laut.

"Ada 16 fasilitas pendukung yang diberikan kepada masing-masing koperasi, seperti motor dan speadboad masing-masing dua unit, genset 3 unit, dan freezer 3 unit dan fasilitas lain untuk kebutuhan kerja di laut," ujar Parson di Sentani, Minggu (24/5/2020).

Untuk hasil laut, kata Parson, pihaknya telah bekerja sama dengan investor China dan Korea. Dalam hal ini, masyarakat diharapkan dapat mencari dan mengumpulkan hasil laut sebanyak-banyaknya lalu di salurkan kepada Koperasi di kampung masing-masing. "Koordinasi lintas sektor juga kita lakukan, agar ada sinergitas dalam bekerja," katanya.

Target untuk kebutuhan program, lanjut Parson, ada enam koperasi yang dipersiapkan. Saat ini sudah ada tiga koperasi masing-masing di Distrik Demta, Yokari dan juga Depapre. "Selain fasilitas pendukung 16 unit barang, tiap koperasi diberikan dukungan dana sebesar Rp235 juta," ungkapnya.

Parson berharap, dimasa penanganan Covid-19 saat ini, bantuan fasilitas pendukung dan juga dana dapat digunakan sebaik mungkin untuk kebutuhan masyarakat dimasing-masing kampung.
(alf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1665 seconds (0.1#10.140)