30 Orang Pasien Positif COVID-19 di Kota Bogor Sembuh

Minggu, 17 Mei 2020 - 09:30 WIB
loading...
30 Orang Pasien Positif COVID-19 di Kota Bogor Sembuh
Jumlah pasien positif virus Corona atau COVID-19 yang dinyatakan sembuh di Kota Bogor berjumlah 30 orang. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
BOGOR - Jumlah pasien positif virus Corona atau COVID-19 yang dinyatakan sembuh di Kota Bogor berjumlah 30 orang. Data Monitoring Harian tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Bogor hingga Sabtu (16/5/2020) pukul 14.00 WIB tak ada penambahan kasus baru positif COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno menyebutkan total kasus terkonfirmasi positif berjumlah 105 orang. Dengan rincian sembuh 30 orang, masih dalam perawatan rumah sakit 61 orang, dan meningggal 14 orang. (Baca juga; Bima Arya Waspadai Ledakan Kasus COVID-19 Jelang Idulfitri )

"Terkonfirmasi positif hari ini tidak terjadi penambahan kasus, jumlah pasien positif sembuh hari ini bertambah 1 orang menjadi 30 orang. Pasien yang masih dalam perawatan berkurang 1 orang hari ini menjadi 61 orang. Sedangkan jumlah asien yang meninggal pada hari ini tetap tidak ada penambahan," ungkapnya.

Sedangkan kasus dengan status pasien dalam pengawasan (PDP) total berjumlah 288 kasus. Dengan rincian 144 pasien selesai, masih dalam pengawasan 94 orang, dan meninggal dunia 51 orang. (Baca juga; RSUD Bogor Kembali Buka Layanan Non-COVID-19 )

"Penambahan jumlah kasus PDP hari ini sebanyak 10 kasus. Pasien yang telah selesai bertambah 14 orang, jumlah pasien masih dalam pengawasan berkurang 5 orang, jumlah pasien yang meninggal bertambah 1 orang. Sedangkan 5 orang yang meninggal dalam status PDP, masih menunggu hasil laboratorium swab dari Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP) Jakarta," ungkapnya.

Sedangkan untuk kasus dengan status Orang Dalam Pemantauan (ODP) total kasus sebanyak 1.257 orang. Dengan rincian sembuh 1181 orang dan 76 orang masih dalam pemantauan. "Penambahan kasus ODP hari ini sebanyak 10 kasus, jumlah yang telah sembuh/selesai hari ini bertambah 3 orang, dalam pemantauan bertambah 7 orang," katanya.

Untuk kasus dengan status orang tanpa gejala (OTG), total berjumlah 265 orang terdiri dari selesai 223 orang dan masih dalam pemantauan 42 orang. "Penambahan kasus OTG pada hari ini sebanyak 2 kasus, jumlah yang telah selesai hari ini bertambah 2 orang dan dalam pemantauan tidak terjadi penambahan," pungkasnya.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1759 seconds (0.1#10.140)