Warga Ulak Lebar Kompak Memasak untuk Keluarga Positif COVID-19

Kamis, 14 Mei 2020 - 14:34 WIB
loading...
Warga Ulak Lebar Kompak...
Warga Ulak Lebar kompak memasak untuk keluarga positif COVID-19. Foto SINDOnews
A A A
LUBUKLINGGAU - Tingkat penyebaran virus corona atau COVID-19 di Indonesia membuat banyak orang panik serta khawatir. Kadang, kekhawatiran yang berlebihan malah menyebabkan masalah tersendiri di lingkungan masyarakat. Misalnya, banyak jenazah pasien COVID-19 di berbagai daerah dilarang untuk dimakamkan karena masyarakat khawatir.

Namun, hal itu tidak terjadi di Kota Lubuklinggau. Apa yang dilakukan masyarakat ini perlu diapresisasi. Warga di Perumnas Dayang Torek RT 09, Kelurahan Ulak Lebar, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, Kota Lubuklinggau, patut menjadi contoh. Warga perumahan itu kompak dan saling membantu agar salah satu warganya yang terinfeksi COVID-19 bisa sembuh.

Ketua RT 09 Kelurahan Ulak Lebar, Cia mengatakan, penderita COVID-19 yang berada di wilayahnya tersebut bekerja sebagai cleaning servis, yang kini sudah diisolasi di RSUD Dr Sobirin. Sedangkan keluarganya saat ini diisolasi mandiri di rumahnya.(Baca uga: Forkopimda Kota Lubuklinggau Bagikan Ratusan Masker dan APD)

Oleh karena itu para warga kompak untuk membantu satu keluarga tersebut, yang sekarang sedang menjalani isolasi mandiri di dalam rumah, dengan memberikan bantuan makanan bagi keluarga penderita COVID-19. Setiap harinya, para ibu-ibu di kompleks tersebut memasak makanan untuk keluarga yang sedang mengisolasi diri.

"Kita kuatkan keluarga itu dengan bekerja sama. Bahkan warga memasak makanan dan memberikannya kepada keluarga itu untuk disantap setiap harinya. Karena mereka tidak boleh keluar rumah," kata Ketua RT, kepada SINDOnews, Kamis (14/05/2020).

Sementara itu, Lurah Ulak Lebar, David Novio Fernando mengucapkan terima kasih atas kepedulian warga sekitar terhadap keluarga pasien COVID-19. (Baca juga: Forkopimda Kota Lubuklinggau Bagikan Ratusan Masker dan APD)

"Kami ucapkan ribuan terima kasih kepada warga Ulak Lebar khususnya warga komplek Prumnas Dayang Torek RT.09 atas kepedulian dan empati sesama, dalam bentuk pertolongan kebutuhan sehari-hari keluarga korban pasien positif COVID-19. Hanya Allah SWT yang bisa membalas amal kebaikan bapak ibu," ungkapnya.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
Geger! Guru SD di Pali...
Geger! Guru SD di Pali Sumsel Hidup Lagi usai Dikabarkan Meninggal Dunia
Empati dan Peduli, Anggota...
Empati dan Peduli, Anggota DPRD Partai Perindo Petrus Elmiance Bantu 2 Balita Telantar di Manggarai Timur
Anggota DPRD Perindo...
Anggota DPRD Perindo Hapus Air Mata 2 Balita Telantar di Manggarai Timur
Mentan Amran Sulaiman...
Mentan Amran Sulaiman Beri Modal Usaha untuk Ibu Pemanjat Tali Kapal
Anggota DPRD dari Fraksi...
Anggota DPRD dari Fraksi Perindo Terjun Langsung Bantu Korban Longsor di Timor Tengah Selatan
Pengurus Panti Asuhan...
Pengurus Panti Asuhan Vincentius: Bakti Sosial Partai Perindo Sangat Membantu
IIM Bersama PWI Kota...
IIM Bersama PWI Kota Depok Gelar Program Berkah Senyum Ramadan
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan...
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan Pendidikan Lombok lewat CSR Berkelanjutan di Pesantren
Rekomendasi
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Fachri Albar, Anak Rocker Legendaris yang Tersandung Kasus Narkoba
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
Berita Terkini
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
2 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
3 jam yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
5 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
6 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
6 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
6 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved