Sepi Penumpang, Bandara Kertajati Siap Layani Penerbangan Ibadah Umroh

Jum'at, 13 November 2020 - 17:11 WIB
loading...
Sepi Penumpang, Bandara...
Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka siap melakukan penerbangan ibadah umroh. Namun, pihak Bandara hingga saat ini masih menunggu regulasi dari instansi terkait. Dok/SINDOnews
A A A
MAJALENGKA - Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati , Majalengka siap melakukan penerbangan ibadah umroh. Namun, pihak Bandara hingga saat ini masih menunggu regulasi dari instansi terkait.

"Kami masih menunggu keputusan dari Kemenkumham dan Kemenag terkait penerbangan umrah dari Kertajati. Kaitannya dengan regulasi. Pada prinsipnya BIJB siap menerbangkan umroh dari Kertajati," kata VP of Corporate Secretary & Public Communication BIJB Handika Suryo kepada SINDOnews, Jumat (12/11/2020).

Handika mengaku, selain menunggu regulasi dari pemerintah pusat, pihaknya juga sudah menjalin komunikasi dengan penyedia travel umroh. Tidak hanya dengan perusahaan travel umroh di Jawa Barat saja, BIJB juga menjalin komunikasi dengan perusahaan luar provinsi. "Sesuai dengan komitmen dan diskusi kami dengan para travel umroh, prinsipnya BIJB siap untuk melayani jamaah umroh, khususnya jamaah umroh Jawa Barat yang sudah akan berangkat," papar dia. (Baca: 2 Anggota DPRD Malang Kecelakaan di Tol Ngawi-Solo, 1 Tewas).

Sementara, hingga saat ini BIJB sepi dari aktivitas penerbangan regular. Kondisi tersebut sudah terjadi sejak sebelum COVID 19. Seiring pandemi, kondisi tersebut semakin terasa.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1613 seconds (0.1#10.140)