Hari Pahlawan, 22 Legislator PDIP Mulai Bekerja Menangkan Dilan

Sabtu, 31 Oktober 2020 - 00:37 WIB
loading...
Hari Pahlawan, 22 Legislator...
Susana Rakorda DPD PDI Perjuangan Sulsel, di Hotel Claro Makassar, Kamis (29/10). Hasilnya, merekomendasikan 22 legislatornya memenangkan Dilan di Pilwalkot Makassar. Foto: SINDONews/Anicolha
A A A
MAKASSAR - Jajaran Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Sulsel siap memenangkan usungannya di 12 Pikada serentak di Sulsel. Dari beberapa daerah itu, Kota Makassar menjadi perhatian utama partai pemenang pemilu ini.

Bahkan, partai kepala banteng moncong putih ini mengerahkan semua anggota DPRD di daerah yang tidak berpilkada untuk memback-up pemenangan pasangan calon wali kota dan wakil walikota Makassar, Syamsu Rizal-Fadli Ananda. (Baca Juga: pdip-kerahkan-6-dpc-menangkan-jagoannya-di-pilwalkot-makassar)

Kepala Badan Pemenangan (BP) Pemilu DPD PDI Perjuangan Sulawesi Selatan, Husain Djunaid mengatakan, salah satu hasil Rekomendasi Rapat Koordinasi Daerah PDI Perjuangan adalah menugaskan 22 anggota DPRD kabupaten/kota dari 12 DPC untuk di BKO-kan pada Pilkada Kota Makassar.

“Mereka akan mulai bertugas pada 10 November, bertepatan dengan hari pahlawan. Mereka bertugas untuk memenangkan pasangan Syamsu Rizal dan Fadli Ananda,” kata pria yang akrab disapa Uceng ini. (Baca Juga: dpt-pilwalkot-makassar-2020-berkurang-akibat-pandemi-covid-19)

Dia menyebutkan, puluhan anggota DPRD dari PDI Perjuangan ini nantinya akan ditempatkan di beberapa kelurahan di Kota Makassar. “Dan bukan hanya legislatornya tapi semua perangkat, termasuk struktur kepengurusannya,” kata Husain membacakan hasil rekomendasi Rakorda PDI Perjuangan Sulsel, Jumat (30/10).

Uceng menandaskan, keputusan itu adalah wujud dari nilai kegotongroyongan yang dianut oleh PDI Perjuangan, dimana salah satu kader terbaiknya Fadli Ananda ikut kontestasi Pilkada Makassar. “Inilah nilai gotongroyong yang dimiliki PDI Perjuangan untuk memenangkan kader kita di Kota Makassar,” ungkapnya. (Baca Juga: legislator-senayan-puji-program-1-dokter-1-rw-ala-dilan)

Kepala BP Pemilu DPC-PDI Perjuangan Makassar, Raisuljaiz mengemukakan, keputusan itu adalah bentuk solidaritas dari kader-kader PDI Perjuangan di daerah yang akan turut serta mengambil bagian dari pemenangan pasangan Dilan.

Rekomendasi DPP adalah harga diri partai yang akan kita perjuangkan sampai kemenangan itu kita raih,” katanya. Sementara itu, calon wakil walikota Makassar, Fadli Ananda mengucapkan banyak terima kasih kepada teman-teman struktur dan legislator dari 12 kabupaten/kota yang turut mengambil bagian dari proses kemenangan kita.

“Ini tentu menambah semangat dan motivasi kami untuk terus bergerak lebih giat lagi bersama dengan rakyat, demi memenangkan Pilwalkot Makassar,” pungkasnya. (Baca Juga: polisi-periksa-belasan-saksi-kasus-dugaan-politik-uang-pilwalkot-makassar)
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3656 seconds (0.1#10.140)