Anggota DPRD Sumut dari Partai Koalisi Konsolidasi Menangkan Bobby Nasution

Selasa, 15 September 2020 - 04:59 WIB
loading...
Anggota DPRD Sumut dari...
Sejumlah Anggota DPRD Sumatera Utara dari delapan partai pengusung Bobby Nasution menyatakan siap memenangkannya. (Foto/SINDOnews/Sartana)
A A A
MEDAN - Dukungan kepada Bobby Nasution dan Aulia Rachman terus mengalir. Sejumlah anggota DPRD Sumatera Utara dari delapan partai pengusung Bobby Nasution pun menyatakan siap memenangkannya.

Hal itu terungkap dalam pertemuan antara Bobby Nasution dan 11 Anggota DPRD Sumut di Medan, Senin (15/9/2020).

Tampak hadir Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting (PDIP), Meryl Saragih (PDIP), Artha Berliana Samosir (PDIP), Rudi Hermanto (PDIP), Aulia Aqsa (Gerindra), Beni Sihotang (Gerindra), Irham Buana Nasution (Golkar), Akbar Himawan Buchari (Golkar), M Faisal (PAN), Mustafa Kamil Adam, (NasDem), dan Tuahman Purba (NasDem). (BACA JUGA: Resmi Ditutup, 738 Bakal Pasangan Calon Terdaftar Dalam 270 Pilkada)

“Sebenarnya kawan-kawan dari partai pengusung seluruhnya mau hadir juga, tapi karena sedang reses jadi tidak bisa bergabung. Tapi mereka semua komitmen untuk menangkan Bobby Nasution dan Aulia Rachman,” kata Meryl Saragih inisiator pertemuan tersebut.

Meryl Saragih mengatakan, pertemuan ini adalah wujud keseriusan koalisi partai untuk memenangkan pasangan Bobby Nasution dan Aulia Rachman.

“Ini kita perkenalkan calon kita kepada para anggota DPRD Sumut. Tak kenal tanda tak sayang kan. Terlebih sebagian besar kita ini di Dapil I,” ungkapnya.

Bobby Nasution pada pertemuan itu menjelaskan, dia dan pasangannya telah melakukan serangkaian pendaftaran ke KPU Medan dan aat ini pihaknya hanya menanti penetapan saja oleh KPU Medan.

Ia juga mengatakan, didukung delapan partai terhadap pencalobannya yakni, yakni PDIP, Gerindra, Golkar, NasDem, PPP, PSI, Hanura dan PAN. Di luar koalisi itu ada dua partai yang juga mendukung, yakni Partai Gelora dan PBB. (BACA JUGA: Peringkat 3, UGM Raih 10 Medali di Kompetisi Nasional MIPA 2020)

“Jadi saya berharap dan ingin belajar dengan para senior yang sudah lebih dulu berhasil mengambil hati masyarakat. Saya minta masukan dan saran, apa yang baiknya kita lakukan demi memajukan Kota Medan. Kemenangan koalisi ini adalah kemenangan partai juga,” tutur Bobby.

Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting mengapresiasi pertemuan tersebut. Secara pribadi, Baskami mengaku sejak awal siap memenangkan Bobby Nasution.

“Secara garis partai, kita sudah jelas akan mendukung pasangan yang diusung partai. Dan saya sudah dihubungi Sekjend PDIP pusat agar menangkan Bobby Nasution dan calon lain yang diusung partai. Jadi kita bakal all out untuk itu,” beber Baskami.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ketua Perindo Sumut...
Ketua Perindo Sumut Apresiasi Kinerja Kepolisian Sepanjang 2024
Kreatif, TPS di Bogor...
Kreatif, TPS di Bogor Gelar Pesta Halloween untuk Tarik Minat Pemilih
Ahmad Luthfi Unggul...
Ahmad Luthfi Unggul di TPS Tempatnya Nyoblos, Raup 234 Suara
Bobby-Surya Kalah Telak...
Bobby-Surya Kalah Telak di TPS Edy Rahmayadi, Hanya Raih 65 Suara
Bikin Emak-Emak Senang,...
Bikin Emak-Emak Senang, TPS di Yogya Bebaskan Pencoblos Bawa Pulang Sayuran
TPS di Surabaya Ini...
TPS di Surabaya Ini Tarik Minat Warga untuk Nyoblos dengan Nuansa Khas Pecinan
Nyoblos Bareng Keluarga,...
Nyoblos Bareng Keluarga, Hasbi Jayabaya: Insya Allah Targetnya Menang
TPS Unik di Pilkada...
TPS Unik di Pilkada Bangkalan, Dekorasi Pengantin Penuh Bunga
Keluarga Tiga Eks Bupati...
Keluarga Tiga Eks Bupati Tegal Bersatu Dukung Bima-Mujab, Hadiri Kampanye Akbar Hajatan Bisa Dadi 1
Rekomendasi
Ridwan Kamil Ngaku Tak...
Ridwan Kamil Ngaku Tak Tahu Namanya Terseret Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB
2,2 Juta Tiket KA Lebaran...
2,2 Juta Tiket KA Lebaran 2025 Ludes Terjual, Berikut Rincian dan Sisanya
Peneliti Ungkap Peran...
Peneliti Ungkap Peran Bahlil dalam Keberhasilan Pembangunan Precious Metal Refinery di Gresik
Berita Terkini
Kakek Prabowo, RM Margono...
Kakek Prabowo, RM Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
22 menit yang lalu
Pererat Silaturahmi,...
Pererat Silaturahmi, AKHKI Komisariat Jakarta Gelar Buka Puasa Bersama
29 menit yang lalu
600 Siswa dan 120 Guru...
600 Siswa dan 120 Guru Alazka Surabaya Bayar Zakat Serentak di Sekolah
30 menit yang lalu
Perluas Pasar, Bank...
Perluas Pasar, Bank Jatim Fasilitasi UMKM Ikuti Misi Dagang di Ternate
44 menit yang lalu
Ini Tampang Bengis Perampok...
Ini Tampang Bengis Perampok Berkapak Pelaku Pemerkosaan di Depok
1 jam yang lalu
46 Napi Kabur Dimasukkan...
46 Napi Kabur Dimasukkan Kembali ke Lapas Kutacane, 6 Masih Buron
1 jam yang lalu
Infografis
290 Senjata Nuklir Prancis...
290 Senjata Nuklir Prancis Ingin Lindungi Eropa dari Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved