Pramono-Rano Janji Naikkan Insentif Perangkat Lingkungan dan Posyandu

Sabtu, 28 September 2024 - 06:35 WIB
loading...
Pramono-Rano Janji Naikkan...
Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung saat kunjungan di Balai RW, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (27/9/2024). Dia janji menaikkan insentif perangkat lingkungan seperti RT dan RW. Foto: SINDOnews/Felldy Utama
A A A
JAKARTA - Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung janji menaikkan insentif perangkat lingkungan seperti RT dan RW. Kemudian, Pramono juga akan menaikkan insentif kader PKK, Jumantik, Dasawisma, serta Posyandu.

“Jadi yang namanya Posyandu, PKK, Jumantik, pokoknya insentifnya kalau sudah dapat akan dikalikan dua semuanya,” ujar Pramono saat kunjungannya di Balai RW, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (27/9/2024).



Politikus PDIP itu mengaku semakin mengerti dengan masalah-masalah yang terjadi di Jakarta. Hal tersebut bisa dimulai dari lingkungan RT.

"Jadi terus terang, semakin berjalan maka semakin memahami apa yang menjadi keinginan masyarakat terutama dari hal terkecil. Kalau kemarin saya baru tahu insentifnya harus dinaikkan ternyata di dalam insentif itu harus membuat laporan pertanggung jawaban bagi RT itu sendiri," katanya.

Menurut dia, rencana kenaikan insentif untuk Dasawisma dan Jumantik karena melihat banyak keluhan yang dirasakan sebagian besar dari mereka.

"Problemnya adalah satu, insentifnya terlalu rendah. Terimanya Rp500 ribu kan?" ujar Pramono yang langsung direspons meriah ibu-ibu yang hadir di Balai RW Penjaringan.

Karena itu, dia merasa perlu menaikkan insentif Jumantik dan Dasawisma. Sehingga, kenaikan insentif ini tidak hanya pada RT dan RW yang telah dia rencanakan sebelumnya.

"Baik, untuk Dasawisma, Jumantik, (insentifnya) dikalikan dua. Untuk RT RW juga dikalikan dua, ini insentif ya. Kalau Pak RW itu terima Rp2,5 juta, jadi Rp5 juta. RT-nya dari Rp2 juta menjadi Rp4 juta. Jumantik, Dasawisma, dikalikan dua juga," ucapnya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pramono Sebut Program...
Pramono Sebut Program Sarapan Gratis Bukan untuk Menyaingi MBG
Pramono Anung Larang...
Pramono Anung Larang Pejabat dan ASN Jakarta Mudik Pakai Kendaraan Dinas, Sanksi Menanti!
Dikritik Naik Helikopter...
Dikritik Naik Helikopter saat Tinjau Banjir, Pramono: Bukan untuk Gagah-gagahan
Pramono Akan Temui Kepala...
Pramono Akan Temui Kepala BGN Bahas Program Sarapan Gratis yang Sempat Tak Direstui
Pramono Anung Alihkan...
Pramono Anung Alihkan Program Sarapan Gratis di Jakarta Jadi Renovasi Kantin Sekolah
Pramono-Rano Temui Jaksa...
Pramono-Rano Temui Jaksa Agung, Minta Program Pemprov Jakarta Dikawal
Banjir Jakarta Makin...
Banjir Jakarta Makin Parah! Pramono Anung Percepat Normalisasi Kali Ciliwung
Jakarta Siaga 2, Pramono:...
Jakarta Siaga 2, Pramono: 90 Persen Mayoritas Banjir Kiriman
Upaya Pramono Cegah...
Upaya Pramono Cegah Banjir Tak Merendam Istana Negara, Kurangi Beban Pintu Air Manggarai
Rekomendasi
Permintaan Properti...
Permintaan Properti Lewat Rumah123 Capai Lebih 500.000 Tiap Kuartal
Ustaz Derry Sulaiman...
Ustaz Derry Sulaiman Sebut Denny Sumargo dan Willie Salim Akan Segera Mualaf
3 Tips Buka Puasa Sehat...
3 Tips Buka Puasa Sehat ala Ade Rai, Hindari Gorengan Perbanyak Serat
Berita Terkini
Percepatan Ketahanan...
Percepatan Ketahanan Pangan, PTPN IV PalmCo Optimalkan Areal Replanting
4 jam yang lalu
Pelaku Pembakaran 3...
Pelaku Pembakaran 3 Gerbong Kereta Api di Stasiun Tugu DIY Ditangkap
4 jam yang lalu
Website Resmi Pemkab...
Website Resmi Pemkab Bandung Diretas, Muncul Tulisan Slot Gacor
5 jam yang lalu
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
7 jam yang lalu
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
7 jam yang lalu
Tebarkan Kebahagiaan...
Tebarkan Kebahagiaan Ramadan hingga Pelosok Banten
8 jam yang lalu
Infografis
Bacaan Niat Zakat Fitrah...
Bacaan Niat Zakat Fitrah Beserta Bahasa Arab, Latin, dan Artinya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved