Ramadan, Ikadin Jaksel Bagikan Seribu Takjil ke Pengendara Jalan di Antasari

Jum'at, 05 April 2024 - 19:19 WIB
loading...
Ramadan, Ikadin Jaksel...
Ikadin Jakarta Selatan melakukan bagi-bagi takjil ke masyarakat, khususnya pengguna jalan yang melintas di Jalan Pangeran Antasari, Cilandak, Jakarta Selatan pada Jumat (5/4/2024) sore. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) Jakarta Selatan melakukan bagi-bagi takjil ke masyarakat, khususnya pengguna jalan yang melintas di Jalan Pangeran Antasari, Cilandak, Jakarta Selatan pada Jumat (5/4/2024) sore. Setidaknya, ada 1.000 takjil berupa nasi kemasan yang dibagikan pada pengguna jalan.

"Kegiatan pembagian takjil ini rutin kami lakukan dari tahun-tahun kemarin di bawah kepemimpinan Ketua DPC kami, Pak Bontor Tobing (Ketua DPC Ikadin Jakarta Selatan Bontor OL Tobing). Ada 1.000 takjil," ujar Sekjen DPC Ikadin Jaksel, Reno Rahmat Hajar pada wartawan, Jumat (5/4/2024).



Menurutnya, selain melakukan pembagian takjil berupa nasi kemasan, Ikadin DPC Jaksel pun melakukan santuan kepada 200 anak yatim piatu yang ada di panti asuhan kawasan Jakarta Selatan. Santunan berupa uang tunai dan sembako.

"Kegiatan ini kita ingin berbagi kasih, berbagi peduli di bulan suci Ramadan yang mulia ini, untuk menambah berkah dan amal kita sehingga kita bisa sama-sama saling menikmati puasa puasa ini," tuturnya.

"Harapan kami agar masyarakat juga makin mengenal kami DPC Ikadin Jaksel, semakin akrab dengan masyarakat karena kita memang tujuannya juga tuk saling membantu," sambungnya.

Sementara itu, Ketua DPC Ikadin Jakarta Selatan, Bontor OL Tobing menambahkan semua kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memenuhi fungsi sosial di samping fungsi utamanya sabagai probono. Diharapkan, kegiatan itu bisa menggugah advokat lainnya turut berbagi di bulan suci Ramadan 2024 ini.

"Kita berbagi di bulan suci Ramadan ini pada teman-teman yang membutuhkan, berbagi pengetahuan juga bagi masyarakat yang buta hukum. Itu sebagai salah satu fungsi sosial sebagai advokad, kami harapkan juga teman-teman advokad lainnya dapat berperan serta atau ikut andil di wilayah masing-masing," katanya.



"Bukan hanya berbagi hukum juga tapi dari profesi ini bagaimana bisa membatu masyarakat," tutupnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selama Ramadan, Penggunaan...
Selama Ramadan, Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Dimajukan Jadi Jam 17.00 WIB
Berbagi di Bulan Suci,...
Berbagi di Bulan Suci, Imigrasi Surabaya Bagikan 100 Paket Takjil untuk Masyarakat
Ditpamobvit Polda Metro...
Ditpamobvit Polda Metro Bersama SHW Center Bagikan Takjil ke Masyarakat
Semangat Berbagi di...
Semangat Berbagi di Bulan Suci Ramadan, Ratusan Takjil Partai Perindo Bengkalis Ludes dalam Sekejap
DPD Partai Perindo Tapanuli...
DPD Partai Perindo Tapanuli Utara Bagi-bagi Takjil ke Jemaah Masjid Baitul Rahman
Kemenag Gelar Ramadhan...
Kemenag Gelar Ramadhan Global Camp di Malang, Bahas Kurikulum Cinta
Perkuat Toleransi dan...
Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Bulan Ramadan
Semarakkan Ramadan dan...
Semarakkan Ramadan dan Tingkatkan Kepedulian Sosial, Polres Dumai Bagikan Takjil
Unik! Perindo Sulteng...
Unik! Perindo Sulteng Gelar Turnamen Sepak Bola Liga Ramadan, Nama Tim dari Makanan Takjil
Rekomendasi
Alasan Bobon Santoso...
Alasan Bobon Santoso Tidak Beri Tahu Istri saat Jadi Mualaf
Deretan Irjen Pol yang...
Deretan Irjen Pol yang Masuk Daftar Mutasi Polri Maret 2025
KPAI Dorong Polri Dalami...
KPAI Dorong Polri Dalami Penghasilan Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar dari Mengunggah Konten Pornografi Anak
Berita Terkini
Kisah Ajudan Pribadi...
Kisah Ajudan Pribadi Tohjaya Raja Singasari Berbalik Lawan Majikan
1 jam yang lalu
Percepatan Ketahanan...
Percepatan Ketahanan Pangan, PTPN IV PalmCo Optimalkan Areal Replanting
8 jam yang lalu
Pelaku Pembakaran 3...
Pelaku Pembakaran 3 Gerbong Kereta Api di Stasiun Tugu DIY Ditangkap
8 jam yang lalu
Website Resmi Pemkab...
Website Resmi Pemkab Bandung Diretas, Muncul Tulisan Slot Gacor
8 jam yang lalu
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
10 jam yang lalu
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
11 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved