Truk Angkut Brimob Terguling di Papua, 1 Tewas, 12 Luka-Luka

Minggu, 29 Juli 2018 - 15:55 WIB
Truk Angkut Brimob Terguling di Papua, 1 Tewas, 12 Luka-Luka
Truk Angkut Brimob Terguling di Papua, 1 Tewas, 12 Luka-Luka
A A A
TIMIKA - Satuan Tugas Khusus (Satgassus) Polri yang bertugas di Kabupaten Nduga, Papua, mengalami kecelakaan lalu lintas di tengah perjalanan antara Kenyam dan Batas Batu saat hendak pulang ke Kabupaten Mimika, Minggu (29/7/2018). Akibat peristiwa itu, seorang anggota Brimob meninggal dunia, sementara 12 anggota lainnya luka berat dan luka ringan.

Kejadian bermula saat satu truk yang mengangkut pasukan Brimob dari Kenyam tujuan Batas Batu diberangkatkan kembali ke Timika. Dalam perjalanan dari Pos Pol Kenyam menuju Dermaga Batas Batu, truk terguling sehingga menyebabkan satu anggota atas nama Bharada Raji Nasyah Sitompul dari Satuan Resimen I Pasukan Pelopor (Paspor) Brimob meninggal dunia.

Para korban langsung dievakuasi menggunakan helikopter milik Polri ke Kabupatan Mimika untuk mendapatkan pengobatan secara insentif.

Kini, para korban tersebut sudah berada di dua rumah sakit yang berada di Timika yakni Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Timika dan Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM).

Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal membenarkan adanya kejadian itu. Menurutnya, kejadian itu murni kecelakaan.

"Korban meninggal dunia dan korban luka-luka besok diberangkatkan ke Jakarta," ujar AM Kamal saat dikonfirmasi melalui telepone seluler.

Menurutnya, para korban yang terluka diterbangkan ke Jakarta untuk mendapatkan perawatan medis secara insentif. Korban meninggal dunia direncanakan dimakamkan di kampung halamannya.
Berikut daftar nama anggota yang mengalami luka-luka:
Luka berat:
1. Bharada M. Solikhin (koma)
2. Bharada Andri Pasaribu (tangan kiri patah)
3. Bharada Ahmad Sumarlin (patah kaki kiri dan luka sobek di muka)
4. Bharada Robert (pendarahan di telinga dan luka di dada)
5. Bharatu Rendi Wijaya (patah kaki kanan dan kiri, patah tangan kanan)
6. Bharada Zul Fitrawan (patah kaki kiri)
7. Bharada Milson Sunah (patah bahu kanan)
8. Bharada Ridik Kantona (patah tangan kanan, luka bagian muka)

Luka ringan:
1. Briptu Fajar Tri Baskoro
2. Bharada Saiful Bakhtiar
3. Bharada Marthen Tengkel
4. Bharada Leskal.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7325 seconds (0.1#10.140)