Dump Truk Tertabrak KA Manahan di Perlintasan Tanpa Palang Pintu, 2 Orang Tewas

Kamis, 15 Februari 2024 - 17:56 WIB
loading...
Dump Truk Tertabrak...
Sebuah dump truk tertabrak KA Manahan tujuan Solo-Jakarta di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Luwunggede, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes. Foto/Yunibar SP/iNewsTV
A A A
BREBES - Sebuah dump truk bermuatan tanah urug tertabrak Kereta Api (KA) Manahan tujuan Solo-Jakarta di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Luwunggede, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, pada Kamis (15/2/2024) sore.

Akibat kecelakaan tersebut, dua orang penumpang dump truk, yaitu Eko Prayitno (33) dan anaknya Zaki (5), warga Desa Banjarparakan, Kecamatan Rawalo, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, meninggal dunia.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan terjadi saat dump truk yang dikemudikan Eko Prayitno hendak melintasi perlintasan KA dari arah utara.

Namun, dari arah timur melaju KA Manahan, sehingga tabrakan tak terhindarkan. dump truk terseret sejauh 30 meter dari lokasi awal. Saat kejadian, turun hujan deras sehingga tidak ada penjaga rel di lokasi.



Kanitgakkum Satlantas Polres Brebes, Ipda Yuswi Chandra, mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kecelakaan tersebut.

"Dugaan sementara, pengemudi dump truk tidak berhati-hati saat melintasi perlintasan KA," kata Yuswi.

Sementara itu, akibat kecelakaan tersebut, lokomotif KA Manahan anjlok roda bagian depan. Petugas KAI Daop 3 Cirebon masih melakukan penanganan hingga Kamis malam.

Jalur ganda antara Stasiun Ciledud, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, dan Stasiun Ketanggungan, Brebes, Jawa Tengah, hanya bisa dipakai satu lajur sisi selatan.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
Kecelakaan Tunggal,...
Kecelakaan Tunggal, Pemotor Tewas di Wae Garit Manggarai
Keluarga Korban Kecelakaan...
Keluarga Korban Kecelakaan Maut Truk Masuk Sungai di Pelalawan Dapat Santunan Total Rp314 Juta
Warga Sukabumi Tewas...
Warga Sukabumi Tewas Ditabrak Kereta Api Pangrango usai Muntah di Rel
Truk Masuk Sungai 15...
Truk Masuk Sungai 15 Orang Tewas di Pelalawan, Perusahaan Jelaskan Kronologi
Identitas 14 Korban...
Identitas 14 Korban Tewas Kecelakaan Truk Terjun ke Sungai di Riau
Korban Truk Terjun ke...
Korban Truk Terjun ke Sungai di Pelalawan Riau Kembali Ditemukan, 14 Orang Tewas dan 1 Hilang
Pencarian Korban Truk...
Pencarian Korban Truk Terjun ke Sungai, Kapolda Riau: 6 Korban Ditemukan Tewas, 9 Masih Hilang
Korban Tewas Truk Terjun...
Korban Tewas Truk Terjun ke Sungai Bertambah Jadi 4 Orang, 11 Penumpang Masih Hilang
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
19 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
20 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
47 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
1 jam yang lalu
Infografis
Panglima Militer Israel:...
Panglima Militer Israel: Tentara yang Tewas di Gaza Jauh Lebih Banyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved