Ini 13 Korban Tewas Tenggelamnya KM Arista di Selat Makassar

Rabu, 13 Juni 2018 - 17:46 WIB
Ini 13 Korban Tewas...
Ini 13 Korban Tewas Tenggelamnya KM Arista di Selat Makassar
A A A
MAKASSAR - 13 orang dipastikan tewas dalam peristiwa tenggelamnya Kapal Motor (KM) Arista di Selat Makassar, Rabu (13/6/2018). Delapan di antaranya masih berada di Rumah Sakit Angkatan Laut Makassar, sementara lima lainnya berada di Pulau Barrang Lompo.

Informasi yang dihimpun, ketigabelas korban tewas merupakan penumpang kapal yang hendak mudik ke Pulau Barrang Lompo. Sebagian lagi merupakan warga Pulau Barrang Lompo yang hendak pulang setelah berbelanja keperluan Lebaran di Makassar.

Kepala Kantor Badan SAR Nasional (Basarnas) Makassar, Amiruddin mengatakan, diperkirakan jumlah penumpang kapal mencapai 43 orang. “Itu kami dapat dari penumpang yang selamat. Karena kapal ini tidak ada manifesnya jadi jumlah penumpang tidak dapat kami pastikan,” katanya di Makassar, Rabu (13/6/2018).

Amiruddin menyebut, hingga saat ini, jumlah penumpang yang berhasil dievakuasi mencapai 35 orang. 13 di antaranya tewas sementara sisanya luka-luka. “Yang sisanya itu masih kami lakukan pencarian. Sedikitnya 43 anggota Basarnas kami turunkan untuk mencari dan mengevakuasi korban,” ucapnya.

Berikut data-data korban tewas dalam tenggelamnya KM Arista di Selat Makassar, Rabu (13/6/2018) pukul 14.00 siang waktu setempat.

1. Rita (31), warga Cambayya Lorong 7 Makassar.

2. Asriani (6), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

3. Marani (48), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

4. Marwah (42), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

5. Dalima (46), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

6. Nio (50), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

7. Rahman (6) Laki-laki, warga Pulau Barrang Lompo.

8. Ahsan (1) Laki-laki, warga Pulau Barrang Lompo.

9. Siti Aminah, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

10. Rahmawati, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

11. Rusdiyana, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

12. Harini, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

13. Suryani, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5159 seconds (0.1#10.140)