Warga Muaro Jambi Temukan Sumber Air Panas di Perkebunan Sawit

Senin, 02 Oktober 2017 - 21:29 WIB
Warga Muaro Jambi Temukan Sumber Air Panas di Perkebunan Sawit
Warga Muaro Jambi Temukan Sumber Air Panas di Perkebunan Sawit
A A A
JAMBI - Warga Desa Suka Damai, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi, menemukan sumber air panas di perkebunan sawit milik warga. Penemuan ini sangat mencengangkan warga karena wilayah tersebut jauh dengan gunung api aktif.

Puluhan warga didampingi Babinkamtibmas Polsek Mestong Brigadir Ilmansyah mendatangi sumber air panas yang telah ditemukan warga tersebut. Menurut Ilmansyah, sumber air panas ini baru pertama ditemukan warga.

"Ya letaknya di dalam perkebunan sawit warga, tepatnya di perbatasan Desa Suka Damai dan Desa Nyogan. Panasnya hampir sama dengan yang ada di sumber air panas di Kabupaten Kerinci," terang Ilmansyah, Senin (2/10/2017).

Lebih lanjut Ilmansyah mengatakan, warga berharap sumber air panas ini bisa menjadi destinasi wisata baru di wilayahnya. "Kami juga berharap ada peneliti yang bisa hadir untuk membuka tabir air panas ini," pungkasnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5253 seconds (0.1#10.140)