Kepada Ketua DPP Perindo, Petani Kopi di Malang Keluhkan Sulitnya Mengakses Pupuk Subsidi

Minggu, 15 Oktober 2023 - 11:10 WIB
loading...
Kepada Ketua DPP Perindo,...
Petani di Desa Tlogosari, Tirtoyudo, Kabupaten Malang saat berdiskusi dengan Ketua DPP Partai Perindo Bidang Hukum Internal Christophorus Taufik. Foto/Avirista Midaada/MPI
A A A
MALANG - Petani di Desa Tlogosari, Tirtoyudo, Kabupaten Malang bagian selatan mengeluhkan sulitnya mengakses pupuk bersubsidi. Hal ini disampaikan para petani ketika berdiskusi dengan Ketua DPP Partai Perindo Bidang Hukum Internal Christophorus Taufik pada Sabtu malam (14/10/2023).

Ahmad Zaelani salah satu petani di Desa Tlogosari menuturkan, bila sejauh ini ia selaku petani kopi tidak dapat mengakses pupuk subsidi karena alasan, hanya diperuntukkan untuk tanaman padi dan jagung. Alasannya dua komoditas pertanian itu merupakan masuk program prioritas ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.

"Kalau petani kopi kalau nggak mendapatkan urea pemerintah membunuh petani kopi, karena petani kopi ini kalau nggak keluar daunnya yang jelas nggak ada buahnya," ungkap Zaelani, saat diskusi pada Sabtu malam (14/10/2023) di Desa Tlogosari, Tirtoyudo, Kabupaten Malang.

Setelah proses diskusi dilakukan, Zaelani juga baru tahu bahwa sesuai aturan petani mendapatkan bantuan pupuk satu paket, yakni Urea dan Phonska. Ia juga menuturkan mendapat beberapa informasi dari petani yang mendapat bantuan, dan nanti akan bersinergi dengan saling membantu agar petani kopi seperti dirinya mampu mengakses pupuk bersubsidi.



"Kalau memang kelompok tani di desa sini bisa membantu mendapatkan pupuk paket ya mungkin sudah okelah, kalau tidak kita harus membentuk kelompok baru lagi, intinya kelompok pemuda seperti kelompok petani milenial yang muda-muda saja," ucapnya.

Ia berharap pertemuan dengan bakal caleg partai yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu, bisa menyelesaikan persoalan kesulitan mengakses pupuk bersubsidi.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anggota DPRD dari Fraksi...
Anggota DPRD dari Fraksi Perindo Terjun Langsung Bantu Korban Longsor di Timor Tengah Selatan
DPW Perindo Papua Gelar...
DPW Perindo Papua Gelar Buka Puasa Bersama, Pererat Silaturahmi dan Konsolidasi Partai
Partai Perindo-Pemprov...
Partai Perindo-Pemprov Bali Bersinergi Wujudkan Pariwisata Berkualitas dan Bermartabat
Pererat Silaturahmi...
Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadan, Partai Perindo Maluku Bukber dan Santuni Anak Yatim di Ambon
Pengurus Panti Asuhan...
Pengurus Panti Asuhan Vincentius: Bakti Sosial Partai Perindo Sangat Membantu
Partai Perindo Bagikan...
Partai Perindo Bagikan Sembako dan Peralatan Sekolah ke Panti Asuhan Vincentius
Anggota DPRD dari Perindo...
Anggota DPRD dari Perindo Andarias Kawan Serap Aspirasi Masyarakat Soal Infrastruktur dan Bansos
Panen Raya Padi, Anggota...
Panen Raya Padi, Anggota DPRD Sumba Barat Daya dari Perindo Yusuf Bora: Pacu Produksi untuk Ketahanan Pangan dan Sejahterakan Petani
Gercep ke Lokasi Banjir-Longsor...
Gercep ke Lokasi Banjir-Longsor di Manado, Anggota DPRD dari Perindo Yasir Tarukbua Door to Door Salurkan Bantuan
Rekomendasi
BSI Ingatkan Nasabah...
BSI Ingatkan Nasabah Waspada Penipuan Bermodus Social Engineering
Mentan Amran: Operasi...
Mentan Amran: Operasi Pasar Pangan Murah AgriPost Stabilkan Harga Pangan
Idulfitri 1446 H, Menag:...
Idulfitri 1446 H, Menag: Momentum Tingkatkan Sinergi dan Cegah Korupsi
Berita Terkini
9 Lokasi Parkir untuk...
9 Lokasi Parkir untuk Jemaah Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal
6 jam yang lalu
One Way Dicabut, 4.477...
One Way Dicabut, 4.477 Kendaraan Pemudik Tinggalkan Semarang via Kalikangkung dalam 9 Jam
9 jam yang lalu
Malam Takbiran, 18.862...
Malam Takbiran, 18.862 Kendaraan Pemudik Masuk Semarang
9 jam yang lalu
Malam Takbiran, Masih...
Malam Takbiran, Masih Banyak Pemudik Terjebak di Pantura Cirebon
10 jam yang lalu
Kemeriahan Malam Takbiran...
Kemeriahan Malam Takbiran di Jalur Mudik Pantura Karawang
10 jam yang lalu
Salat Idulfitri di Lapangan...
Salat Idulfitri di Lapangan Pancasila Simpang Lima Diperkirakan Diikuti 30.000 Jemaah
10 jam yang lalu
Infografis
Misteri Dinosaurus Cakar...
Misteri Dinosaurus Cakar Maut di Jurrasic World Terpecahkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved