Selain Satu Korban Tewas, Lima Warga Terluka di Sekitar Lokasi Latihan Paskhas

Kamis, 20 Juli 2017 - 18:31 WIB
Selain Satu Korban Tewas, Lima Warga Terluka di Sekitar Lokasi Latihan Paskhas
Selain Satu Korban Tewas, Lima Warga Terluka di Sekitar Lokasi Latihan Paskhas
A A A
PEKANBARU - Pihak Pasukan Khas (Paskhas) TNI AU menyebutkan, selain ada korban tewas, Swanda (30), di dekat lokasi ledakan latihan tempur juga ditemukan lima korban luka-luka.

Kelimanya juga berasal dari warga sipil yakni, Heru, Anto, Asep Sopian, Yudi, dan seorang perempuan, Reni Cahyati. Setelah kejadian itu, pihak TNI AU membawa korban luka dan tewas ke rumah sakit.

Berikut kronologi ledakan versi pihak Paskhas TNI AU. Pada Kamis (20/7/2017) pukul 11.00 WIB, terdengar suara ledakan di sekitar latihan Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Samo, Rohul. Begitu mendengar ledakan keras, prajurit Paskhas yang sedang mengadakan latihan langsung berhenti dan mendatangi lokasi.

“Anggota meluncur ke lokasi suara ledakan. Sampai di sana sudah terdapat korban meninggal atas nama Swanda,” ucap Wakil Komandan Korpaskhas, Marsekal Pertama Yudhi Busthami, Kamis (20/7/2017).

Korban tewas, warga Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rohul, Riau itu, diduga mengambil bahan meledak yang berbentuk kotak. Namun ketika kabelnya diotak-atik terjadilah ledakan yang menyebabkan Swanda tewas.

“Diakui ini masih ada hubungannya dengan latihan kita,” ucap jenderal bintang satu TNI AU ini.
(mcm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2398 seconds (0.1#10.140)