Polisi Buru Debt Collector yang Rampas Ponsel dan STNK Motor Guru di Jakpus

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 11:43 WIB
loading...
Polisi Buru Debt Collector...
Polisi memburu rombongan debt collector yang merampas paksa ponsel dan STNK sepeda motor milik seorang guru di Jalan Ahmad Yani, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Polisi memburu rombongan debt collector yang merampas paksa ponsel dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) sepeda motor milik seorang guru ekstrakurikuler (ekskul) di Jalan Ahmad Yani, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Korban sudah membuat laporan ke Polsek Cempaka Putih.

"Kita terus melakukan penyelidikan atas kasus seorang pengendara yang jadi korban pencurian handphone dan STNK," ujar Kapolsek Cempaka Putih Kompol Bernard Saragih, Jumat, (25/8/2023).

Bernard menuturkan, pihaknya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Polisi juga sudah memeriksa rekaman CCTV.

"Kita sudah lakukan olah TKP di tempat awal korban yang berhenti di pom bensin. Pemeriksaan Closed Circuit (CCTV) juga telah kita lakukan," katanya.



Diketahui, guru ekstrakurikuler sekolah swasta, M Faisal Harianto, mengaku menjadi korban perampokan oleh sekelompok orang yang mengaku sebagai debt collector atau biasa disebut Mata Elang. Peristiwa ini dialami Faisal di Jalan Ahmad Yani, Jakarta Pusat, Jumat (18/8/2023).

Awalnya dia diikuti oleh sekelompok orang yang mengendarai motor. Saat itu dia baru saja pulang dari kampus di kawasan Jakarta Timur menuju Jakarta Pusat.

Kemudian, Faisal yang mengendarai motor berhenti di kawasan Jalan Ahmad Yani, Cempaka Putih, untuk melihat denah lokasi di aplikasi. Namun, tiba-tiba terdapat sekelompok orang mengendarai enam motor, dan salah satunya langsung mendatangi Faisal.

"Saya pikir mereka mau isi bensin ternyata langsung ada yang nyamperin saya," ungkapnya.



Orang tersebut menuduh Faisal menunggak cicilan motor. Faisal tak langsung percaya. Sebab ia merasa cicilan motornya telah dibayar. Ia lalu menelpon orang tuanya untuk memastikan kebenaran tuduhan orang tersebut.

"Pas saya lagi nelepon ibu saya, belum selesai berbicara dengan ibu saya, terus datang satu lagi, mereka langsung ambil handphone saya. Katanya biar dijelaskan ke ibu saya," katanya.

Satu orang komplotan tersebut turut mendatangi Faisal yang mempertanyakan keberadaan STNK nomornya. Faisal kemudian memperlihatkan STNK-nya. "Tidak berlangsung lama, pria lainnya datang langsung mengambil STNK," ucapnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pelaku Penusukan Penjaga...
Pelaku Penusukan Penjaga Toko di Thamrin City Ditangkap, Polisi: Sakit Hati Diputusin
Terseret Kasus AKBP...
Terseret Kasus AKBP Bintoro, Gogo Galesung Pernah Beda Pendapat dengan Fadil Imran
Profil AKBP Danny Yulianto,...
Profil AKBP Danny Yulianto, Mantan Kanit Dittipidkor Bareskrim yang Dimutasi Jadi Wakapolres Metro Jakpus
Video Viral Oknum TNI...
Video Viral Oknum TNI Diduga Bekingi Debt Collector, Begini Penjelasan Kapendam I/BB
Bayi Meninggal di RS...
Bayi Meninggal di RS Islam Jakarta Dipastikan Tak Tertukar, Polisi Hentikan Penyidikan
Tes DNA Kasus Bayi Tertukar...
Tes DNA Kasus Bayi Tertukar di RS Islam Cempaka Putih, Hasilnya Mengejutkan
Babak Baru Kasus Bayi...
Babak Baru Kasus Bayi Tertukar di RS Islam Cempaka Putih, di AB+ Malam Ini
Kronologi Bayi Meninggal...
Kronologi Bayi Meninggal yang Diduga Tertukar di RS Islam Cempaka Putih
Polres Jakpus Bongkar...
Polres Jakpus Bongkar Makam Bayi yang Diduga Tertukar di RS Islam Cempaka Putih
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Komisi I DPR Tekankan...
Komisi I DPR Tekankan Pentingnya Perlindungan Anak di Era Digital
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
9 menit yang lalu
Tingkatkan Pendidikan...
Tingkatkan Pendidikan dan SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
11 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
36 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
50 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
57 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
58 menit yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved