Ini Sosok Letda Laut Clarissa Perwira Remaja TNI Termuda dan Peraih Penghargaan Terbanyak

Sabtu, 12 Agustus 2023 - 15:15 WIB
loading...
Ini Sosok Letda Laut...
Anggota Kowal Letda Laut (KH/W) Clarissa Ivan Kartika Dinansi (23) terima penghargaan dari Leprid dengan Gelar Terbanyak. Foto/MPI/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - Kabar membanggakan datang dari Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) Letda Laut (KH/W) Clarissa Ivan Kartika Dinansi (23). Clarissa didapuk menjadi perwira remaja TNI termuda dengan gelar terbanyak patut menjadi panutan generasi muda Indonesia.

Atas prestasinya, Kowal yang berdinas di Pangkalan TNI Angkatan Laut Semarang ini mendapat apresiasi penghargaan dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (Leprid) atas terciptanya rekor sebagai Perwira Remaja Termuda, 23 Tahun dengan Gelar Terbanyak.

Dengan rasa haru dan bangga, Clarissa Ivana Kartika Dinansi naik keatas panggung untuk menerima penghargaan yang diadakan di Pangkalan TNI AL Semarang dengan disaksikan puluhan anggota TNI AL dan keluarga besarnya.

Baca Juga: Letda Laut Clarissa Ivana Kartika Dinansi, Perwira Remaja Termuda dengan Gelar Terbanyak

Sebelumnya, Clarissa pernah mencatatkan rekor sebagai mahasiswa termuda pada usia 14 tahun 6 bulan 27 hari di FISIP Undip tahun 2015 dan lulusan Sarjana Sosial termuda, 18 tahun 3 bulan 26 hari (31 Mei 2018).

Alhasil, rekor Letda Laut Clarissa Ivana ini merupakan rekor inspiratif di dunia pendidikan. “Rekor yang inspiratif di dunia pendidikan dan juga ada kesetaraan gender,” kata Ketua Umum Leprid Paulus Pangka, Sabtu (12/8/2023).

”Dia seorang perempuan bisa masuk ke TNI Angkatan Laut dan usianya masih muda, diamenjadi perwira remaja, Leprid mengapresiasi prestasi-prestasi rekor seperti ini yang sangat membanggakan, tentunya diharapkan ke depannya beliau lebih banyak berprestasi,” sambungnya.



Sementara Clarissa Ivana mengaku bangga dan senang atas penghargaan yang diterimanya. “Saya berharap apa yang telah dicapainya ini bisa ditingkatkan lagi dan dapat memacu rekan-rekannya untuk dapat berprestasi dan dapat melampauinya,” ujarnya.

Saat menjadi mahasiswa, Clarissa Ivana Kartika Dinansi meraih kelulusan dengan IPK 3,68 dan tercatat sebagai lulusan Cumlaude. Putri pertama pasangan Dinnar Widargo dan Yuliana Budi Setianingsih terbilang sebagai mahasiswa termuda.

Gadis kelahiran Balikpapan tersebut lulus sebagai sarjana Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas DiponegoroSemarang.Saat itu, Leprid menganugerahkan piagam penghargaan atas rekor sebagai Sarjana Sosial Termuda Indonesia tercatat sebagai rekor ke 376.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
One Way Dicabut, 4.477...
One Way Dicabut, 4.477 Kendaraan Pemudik Tinggalkan Semarang via Kalikangkung dalam 9 Jam
Rumah di Tlogomulyo...
Rumah di Tlogomulyo Pedurungan Semarang Hancur Akibat Ledakan Petasan
Semarang Gempar! Perempuan...
Semarang Gempar! Perempuan Muda Bakar Diri di Samping Pos Polisi
Konvoi Ratusan Geng...
Konvoi Ratusan Geng Motor Kreak di Semarang Dibubarkan Polisi, 278 Orang Diamankan
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan...
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan Zona Hijau Pelayanan Publik
Oknum TNI AL Terdakwa...
Oknum TNI AL Terdakwa Penembak Bos Rental Minta Dibebaskan dari Penahanan
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Pecahkan Rekor MURI,...
Pecahkan Rekor MURI, 1.640 Pekerja KPB Bersihkan Kilang hingga Ketinggian 120 Meter
Truk Tabrak Minibus...
Truk Tabrak Minibus di Turunan Silayur Semarang, 15 Siswa TK Terluka
Rekomendasi
BRI Menanam Grow & Green...
BRI Menanam Grow & Green Transplantasi Terumbu Karang, Selamatkan Ekosistem Laut di NTB
2 Makna Silaturahmi...
2 Makna Silaturahmi Didit Prabowo ke Mega, SBY, dan Jokowi
Rekor Pertemuan Timnas...
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs China di Jakarta: Mampukah Garuda Kembali Menang?
Berita Terkini
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Hampir 20.000 Pengunjung Padati Objek Wisata TMII
59 menit yang lalu
Kisah Kapten Dwi, Nakhoda...
Kisah Kapten Dwi, Nakhoda Kapal 25 Tahun Berlebaran di Laut Akhirnya Salat Id Bareng Keluarga di Darat
1 jam yang lalu
Gunung Dukono Meletus,...
Gunung Dukono Meletus, Luncurkan Abu Vulkanik 1,9 Km
2 jam yang lalu
H+1 Lebaran, 11.874...
H+1 Lebaran, 11.874 Kendaraan Berangkat Arah Jakarta via Kalikangkung
3 jam yang lalu
Gempa M6,3 Guncang Maluku...
Gempa M6,3 Guncang Maluku Barat Daya
3 jam yang lalu
Jalur Puncak Bogor Kembali...
Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Dua Arah Sore Ini
3 jam yang lalu
Infografis
Bakal Naik, Ini Daftar...
Bakal Naik, Ini Daftar Tarif Tol Jakarta-Cikampek dan MBZ
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved