Momen Ganjar saat Sambangi Warga Jakarta, Jenguk Orang Sakit hingga Rayakan Ulang Tahun

Minggu, 25 Juni 2023 - 20:48 WIB
loading...
Momen Ganjar saat Sambangi...
Calon Presiden (Capres) 2024 dari PDIP yang juga didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo, mengunjungi perkampungan padat penduduk di Jakarta, Minggu (25/6/2023). Foto: MPI
A A A
JAKARTA - Calon Presiden (Capres) 2024 dari PDIP yang juga didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo , mengunjungi perkampungan padat penduduk di Jakarta, Minggu (25/6/2023).

Dua lokasi didatangi Ganjar, yakni Kelurahan Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan; serta Pademangan Barat, Jakarta Utara. Di kedua tempat ini warga tampak begitu antusias menyambut kehadiran Ganjar.

Politisi berambut putih ini pun menyusuri lorong-lorong kecil kampung untuk menyapa masyarakat dan berdialog dengan mereka.


Setiap mendengar keluhan, Ganjar langsung merespons. Misalnya, saat blusukan di Kelurahan Jatipadang, Ganjar mendengar ada warga bernama Ibu Saimah yang sakit, namun tidak mampu berobat ke rumah sakit.

Momen Ganjar saat Sambangi Warga Jakarta, Jenguk Orang Sakit hingga Rayakan Ulang Tahun


Ganjar langsung mendatangi warga yang sakit itu. Ia membesuk dan merayu pihak keluarga agar Ibu Saimah mau dirawat ke rumah sakit. Sebab, kondisinya sangat memprihatinkan dan butuh perawatan.

"Nanti biar dirawat ke rumah sakit ya, biar disiapkan ambulans langsung dibawa ke rumah sakit hari ini. Nanti biar diurus semuanya," kata Ganjar.

Keluarga pun menyetujui. Ganjar kemudian meminta stafnya menghubungi rumah sakit untuk segera mendatangkan ambulans. Tak menunggu lama, ambulans datang dan ibu yang sakit tersebut langsung dievakuasi ke rumah sakit.

"Makasih ya Pak, tolong ibunya dibantu dan dirawat di rumah sakit biar sembuh," kata Ganjar kepada petugas ambulans.

Momen Ganjar saat Sambangi Warga Jakarta, Jenguk Orang Sakit hingga Rayakan Ulang Tahun


Selain menjenguk orang sakit, Ganjar juga sempat menjenguk ibu yang baru melahirkan di Pasar Minggu. Ia menyampaikan selamat dan mengedukasi agar bayi diberikan asi ekslusif.

Hal serupa dilakukan Ganjar saat menyambangi warga di Pademangan Jakarta Utara. Di tempat itu, Ganjar juga disambut warga dengan antusias. Semua bahagia dengan kehadiran Ganjar di sana.

"Ini sejarah. Baru kali ini ada capres datang ke sini, Pak. Selamat datang di Pademangan, Pak Ganjar. Semoga niatnya terkabul," ujar salah seorang warga.



Selain menyapa warga, di tempat itu Ganjar juga membantu beberapa masyarakat. Salah satunya Maisaroh (53) yang rumahnya sudah hampir ambruk.

Momen Ganjar saat Sambangi Warga Jakarta, Jenguk Orang Sakit hingga Rayakan Ulang Tahun


"Aduh terharu banget, kayak mimpi apa gitu semalem. Ya Allah perasaan kayak mimpi apa gitu, ketemu calon presiden. Baru seumur-umur saya kedatangan tamu istimewa. Ya Allah gusti terharu banget. Tidak sangka gitu didatangi bapak calon presiden. Dan beliau memberikan bantuan," ucapnya.

Ganjar juga menyempatkan menghadiri perayaan ulang tahun. Sejumlah anak-anak yang merayakan ulang tahun dikejutkan dengan kehadiran Ganjar.

Momen Ganjar saat Sambangi Warga Jakarta, Jenguk Orang Sakit hingga Rayakan Ulang Tahun


"Seneng banget dong, ulang tahun anak saya didatangi Capres. Dikasih hadiah lagi, tas, buku dan peralatan sekolah lainnya," kata Happy (32), orang tua Rachi (2), anak yang merayakan ulang tahun.

Happy sangat senang karena Ganjar tampak begitu sangat sayang dengan anak kecil. "Pak Ganjar sayang banget sama anak kecil. Kayaknya cocok banget jadi presiden, karena sangat mengayomi," pungkasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pramono-Doel Menang...
Pramono-Doel Menang Pilgub Jakarta, Ganjar Pranowo: Selamat Melayani Rakyat
Timses Pramono-Rano...
Timses Pramono-Rano Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Partisipasi Pemilih...
Partisipasi Pemilih Pilkada Jakarta di Bawah Pilpres 2024
Diduga Tak Terima Jagoannya...
Diduga Tak Terima Jagoannya Kalah di Pilkada Parepare, Antarpendukung Saling Lempar Batu
Catatan Blusukan Ridwan...
Catatan Blusukan Ridwan Kamil di Jakarta: Dikerubungi Emak-emak, Gendong Warga, hingga Dolan Gang Sempit
Ridwan Kamil Blusukan...
Ridwan Kamil Blusukan di Koja Sambil Gelar Tebus Murah
Ridwan Kamil Blusukan...
Ridwan Kamil Blusukan di Penggilingan, Warga Curhat soal Kali Mati
Temui Forum Ibu-ibu,...
Temui Forum Ibu-ibu, Cawagub Suswono Dengarkan Keluhan Soal Guru Ngaji hingga Posyandu
Ridwan Kamil Blusukan...
Ridwan Kamil Blusukan di Cakung, Disambut Antusias Warga Minta Foto Bareng
Rekomendasi
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
Pemerintah Bentuk Satgas...
Pemerintah Bentuk Satgas PHK Hadapi Dampak Perang Tarif
Tarif Trump Bikin Banyak...
Tarif Trump Bikin Banyak Negara Makin Semangat Gabung BRICS
Berita Terkini
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
8 menit yang lalu
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
31 menit yang lalu
Polisi dan TNI Gerebek...
Polisi dan TNI Gerebek Judi Sabung Ayam di Gowa yang Diduga Dibekingi Oknum Tentara
44 menit yang lalu
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
56 menit yang lalu
Mobil Polisi di Depok...
Mobil Polisi di Depok Dibakar Massa, Terungkap Otak Pelakunya Ketua Ormas
1 jam yang lalu
7 Mobil Mewah di Surabaya...
7 Mobil Mewah di Surabaya Milik Mantan Anggota DPR Terbakar
1 jam yang lalu
Infografis
Ini 5 Tradisi Unik Orang...
Ini 5 Tradisi Unik Orang Jepang saat Rayakan Natal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved