Update Heli Jatuh, Kapolda Jambi Irjen Irjen Pol Rusdi Hartono Cedera Patah Tangan dan Punggung

Selasa, 21 Februari 2023 - 12:19 WIB
loading...
Update Heli Jatuh, Kapolda Jambi Irjen Irjen Pol Rusdi Hartono Cedera Patah Tangan dan Punggung
Kapolda Jambi Irjen Irjen Pol Rusdi Hartono mengalami cedera patah tangan kanan dan punggung usai helikopter yang dinaiki jatuh di hutan Kerinci, Jambi. Foto/Ist
A A A
MERANGIN - Kapolda Jambi Irjen Irjen Pol Rusdi Hartono mengalami cedera patah tangan kanan dan punggung usai helikopter yang dinaiki jatuh di hutan Kerinci, Jambi. Kondisi terkini Kapolda masih menunggu proses evakuasi dengan helikopter bisa dilakukan.

Berdasarkan informasi dari pilot helikopter AW 189 yang melaporkan kepada Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso, kondisi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono selain mengalami patah bagian tangan kanan juga mengalami patah bagian punggung.


Sehingga harus menggunakan stretcher atau tandu untuk dinaikkan ke dalam helikopter yang melakukan evakuasi.


Hal itu diperkuat dengan beredarnya foto yang diduga Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono sedang dikelilingi petugas evakuasi.

Terlihat sosok yang terbaring dengan kondisi tangan masih kanan dibalut perban. Sedangkan, pria yang diselimuti sarung terlihat bagian kepalanya sedang dikompres kain.

Diketahui helikopter rombongan Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono jatuh di hutan Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jambi pada Minggu (19/2/2023) lalu.



Evakuasi pada hari ketiga ini, Selasa (21/2/2023) dilakukan di antaranya dengan helikopter Baharkam Polri jenis AW 189 yang ditumpangi Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso bersama Kabid Dokkes Polda Jambi dan 3 dokter spesialis.

Cuaca mendung dan gerimis turun di sekitar lokasi. Wakapolda berharap evakuasi yang dilakukan hari ini akan berlangsung aman.

Saat ini kondisi di lokasi Posko Crisis Center Polda Jambi, jalur udara dipantau oleh Kakor Polairud Mabes Polri Irjen Pol Indra, Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol A Rahmad Wibowo, Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol Suharyono dan Komandan Korem Garuda Putih 042/Brigjen TNI Supriono.

Hari ini tim evakuasi akan menerjunkan empat helikopter yang membawa tandu, dan obat-obatan, serta logistik untuk keperluan proses evakuasi para korban.

Namun dari pantauan di lapangan, helikopter yang terbang sejak pukul 07.00 Wib terlihat kembali mendarat di Kabupaten Merangin.

"Tim evakuasi sudah dua kali melakukan evakuasi dengan menggunakan heli Baharkam Mabes Polri, namun masih belum bisa menembus lokasi," ungkap Kabid Humas Polda Jambi Kombes, Pol Mulia Prianto.

Dari informasi di lapangan, empat helikopter kembali karena cuaca berkabut di lokasi evakuasi Kapolda Jambi Irjen Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1803 seconds (0.1#10.140)