Penyerang Kopasgat di Bandara Aminggaru Papua Diduga KKB Kelompok Luki Murib
Sabtu, 19 Februari 2022 - 12:14 WIB
JAYAPURA - Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga menyatakan, penyerang Satgas Lanud Kopasgat di Bandara Aminggaru Ilaga, Distrik Omukia Kabupaten Puncak, layak disebut kelompok teroris.
Dalam serangan itu, satu anggota Kopasgat Praka Fermansyah terkena tembakan pada bagian bahu kanan. Apalagi, korban juga merupakan orang asli Papua, dari suku Biak.
Berdasarkan informasi yang terhimpun, diduga serangan itu dilakukan oleh kelompok Luki Murib yang biasa mengawasi daerah Bandara Aminggiru Ilaga. Meski demikian, informasi ini belum terkonfirmasi.
"Aksi teror yang mereka lakukan sangat biadab, melanggar HAM, tidak berperikemanusiaan, bahka jelas tidak menginginkan pembangunan berjalan di Papua," katanya, dalam pesan tertulis, Sabtu (19/2/2022).
Dilanjutkan dia, banyak fakta yang menunjukkan mereka adalah teroris. Bahkan kerap menyebar berita hoax dan merusak fasilitas umum. Hal ini sangat meresahkan masyarakat.
"Mari kita membangun Papua, menciptakan kedamaian, sehingga terwujud kesejahteraan masyarakat di Bumi Cenderawasih yang kita cintai bersama ini," pungkasnya.
Dalam serangan itu, satu anggota Kopasgat Praka Fermansyah terkena tembakan pada bagian bahu kanan. Apalagi, korban juga merupakan orang asli Papua, dari suku Biak.
Berdasarkan informasi yang terhimpun, diduga serangan itu dilakukan oleh kelompok Luki Murib yang biasa mengawasi daerah Bandara Aminggiru Ilaga. Meski demikian, informasi ini belum terkonfirmasi.
"Aksi teror yang mereka lakukan sangat biadab, melanggar HAM, tidak berperikemanusiaan, bahka jelas tidak menginginkan pembangunan berjalan di Papua," katanya, dalam pesan tertulis, Sabtu (19/2/2022).
Dilanjutkan dia, banyak fakta yang menunjukkan mereka adalah teroris. Bahkan kerap menyebar berita hoax dan merusak fasilitas umum. Hal ini sangat meresahkan masyarakat.
"Mari kita membangun Papua, menciptakan kedamaian, sehingga terwujud kesejahteraan masyarakat di Bumi Cenderawasih yang kita cintai bersama ini," pungkasnya.
(hsk)
tulis komentar anda