Terima Bantuan dari MNC Peduli, Pengungsi di Flores Timur Terharu

Senin, 27 Desember 2021 - 16:55 WIB
Masyarakat Flores Timur menerima dengan riang gembira bantuan dari MNC Peduli.Foto/Joni Nura
FLORES TIMUR - MNC Peduli menyerahkan bantuan kepada pengungsi gempa bumi M7,4 di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (27/12/2021). Masyarakat menyambut gembira dan berterima kasih atas bantuan berupa mie instan, beras dan sarung tersebut.

Salah seorang warga di pengungsian Desa Lewobele, Kecamatan Lewo Lema, Flores Timur, Hengki Kumanireng menyebut masih trauma dengan bencana gempa bumi cukup besar tersebut. Dia juga menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian MNC dalam meringankan beban masyarakat.

baca juga: MNC Peduli Serahkan Bantuan untuk Pengungsi Gempa M7,4 di Flores Timur



"Mewakili warga di sini, khususnya saya dan keluarga menyampaikan rasa terima kasih tak terhingga. Tentunya, bantuan ini akan sangat berguna dan membantu masyarakat korban gempa bumi," katanya.

Bantuan ini untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak langsung gempa bumi yang terjadi pada 14 Desember 2021 lalu. Warga mengaku masih terngiang dan trauma dengan bencana yang memakan korban tersebut.

Pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepekaan dan kepedulian MNC terhadap warga yang terdampak gempa. "Bantuan yang disalurkan merupakan bentuk kepekaan dan kepedulian terhadap warga korban gempa bumi," terang Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo.
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content