Resmikan Dermaga II Telaga Punggur Batam, Menhub: Jangan Ambil Benefit Terlalu Tinggi

Jum'at, 26 Februari 2021 - 02:15 WIB
Menhub RI, Budi Karya Sumadi menekan tombol sirine sebagai tanda peresmian Dermaga II Telaga Punggur, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kamis (25/2/21) sore. Foto: SINDONews/Dicky Sigit Rakasiwi
BATAM - Menteri Perhubungan ( Menhub ) Republik Indonesia (RI) Budi Karya Sumadi meresmikan Dermaga II Telaga Punggur , Kecamatan Nongsa, Kota Batam , Kamis (25/2/21) sore. Turut hadir beberapa pejabat pemerintah daerah serta stakeholder lainnya.

Peresmian ini ditandai dengan membunyikan sirine di lokasi. Dengan diresmikannya Dermaga II Telaga Punggur ini, Budi mengucapkan puji syukurnya bahwa di tengah pandemi ASDP tetap konsisten untuk membangun.“Kepulauan Riau ini terdiri pulau-pulau, jadi adalah mutlak aktivitas laut itu diadakan," ujar Menhub.



Dia mengatakan, transportasi laut antarpulau di Kepri ini adalah milik masyarakat kebanyakan. Berarti tidak boleh menarik benefit yang terlalu tinggi, karena masyarakat harus sampai di kampungnya atau balik ke Batam untuk bekerja. “Ini untuk masyarakat, bukan untuk mengambil keuntungan yang tinggi dermaga ini dibangun," katanya.



Menurutnya, dengan adanya dermaga baru di Telaga Punggur ini, saat ini ada penambahan tujuan dari 11 menjadi 16. Ada penambahan hampir 50%, dan itu menurutnya berkah. “Ini barokah namanya, coba bayangkan saudara-saudara kita di pulau-pulau sana, menaiki kapal yang tidak punya keselamatan, kita harus tanggungjawab itu," ucapnya.



Menhub juga mengatakan bahwa pembangunan dermaga di Telaga Punggur ini dibangun dengan susah payah. Untuk itu dia meminta kepada seluruh pihak untuk menjaga dan merawat pelabuhan ini. “Kalau biasanya kita pandai membangun, tapi tidak pandai merawat. Saya minta ini dirawat secara fisik dan merawat secara bisnisnya agar ini tetap bisa jalan," harapnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi menjelaskan, Pembangunan Dermaga II ini menggunakan dana mandiri dari ASDP, dengan total hampir Rp 60 miliar.



“Dermaga ini kapasitasnya juga bertambah, sebelumnya di dermaga pertama hanya untuk kapal dengan ukuran 5.000 GT sekarang menjadi 10.000 GT,” kata Ferry di depan Menteri Perhubungan.

Perlu diketahui, dari Pelabuhan Telaga Punggur ini melayani penyebrangan ke Tungkal Jambi, Punggur ke Tanjungbalai Karimun, Punggur ke Dabo dan Punggur ke Selari dan sebaliknya.
(nic)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content