Penampakan Tambang Galian C Pemicu AKP Dadang Iskandar Tembak AKP Ryanto Ulil Anshar

Senin, 25 November 2024 - 13:57 WIB
Tambang Galian C ilegal di aliran Sungai Batang Bangko yang menjadi pemicu polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan hingga tewas dipasangi garis polisi. Foto/Rus Akbar
SOLOK SELATAN - Tambang Galian C ilegal yang menjadi pemicu Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar tega menembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan AKP Ryanto Ulil Anshar hingga tewas berada di aliran Sungai Batang Bangko.

Lokasinya di kawasan Jorong Bangko, Nagari Bomas, Kecamatan Sungai Pagu, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat.



Pantauan SINDOnews, polisi memasang garis polisi di lokasi tambang Galian C ilegal tersebut.



Pemasangan garis polisi ini guna memastikan tidak adanya lagi aktivitas galian C ilegal di lokasi tersebut.

"Kita tidak mentolerir segala bentuk aktivitas ilegal di wilayah ini, dan berkomitmen untuk memberantas hingga tuntas", kata Kasi Humas Polres Solok Selatan, Iptu Tri Martin, Senin (25/11/2024).

Saat personel Kepolisian memasang garis polisi ini tidak terlihat seorang pun pekerja di lokasi tambang galian C ilegal tersebut.
(shf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content