Gempa M6.4 Guncang Padangsidimpuan, Terasa hingga Madina Warga Berhamburan

Senin, 03 April 2023 - 22:44 WIB
Warga Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara (Sumut) panik saat gempa terjadi dan berhamburan keluar rumah. Foto: Okezone/Liansah Rangkuti
MADINA - Gempa bumi berkekuatan magnitudo M 6,4 mengguncang Kota Padangsidimpuan Provinsi Sumatera utara (Sumut), sekira pukul 21:59:43 WIB, Senin malam (3/4/2023).

Getarannya pun terasa hingga Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara (Sumut). Warga bahkan sempat panik dan berhamburan keluar rumah.





"Kita tadi lagi nongkrong di kedai kopi usai tarawih, tiba-tiba terasa ada getaran samapi atap rumah berbunyi getaran, jadi kami khawatir rumah ambruk sehingga kami semua keluar dari warung kopi itu." kata Umarbakty Rangkuti warga Desa Gunung Tua Jae Kecamatan Panyabunga Kabupaten Madina Sumut kepada MNC Portal Indonesia, Senin malam (3/4/2023).

Informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa bumi yang berkekuatan Mag:6.4, 03-Apr-23 21:59:43 WIB, Lok:0.86 LU, 98.73 BT (82 km BaratDaya PADANGSIDEMPUAN-SUMUT), Kedlmn:102 Km #BMKG" tulis BMKG.



"Sejauh ini belum ada kita ketahui kerusakan rumah warga akibat bencana ini, namun ini gempa dangkal warga kita minta tetap tenang jangan panik, dan kita berdoa agar kita tetap diberi keselamatan oleh yang Maha Kuasa." timpal Satria Nst, warga Panggorengan.

Bahkan dalam peristiwa itu, BMKG Sumut mengimbau masyarakat tetap tenang dan berhati-hati karena diperkirakan ada gempa susulan.
(nic)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content