Kunjungan ke Puskesmas Turun Hingga 70%

Senin, 02 Maret 2015 - 18:17 WIB
Kunjungan ke Puskesmas...
Kunjungan ke Puskesmas Turun Hingga 70%
A A A
BANTUL - Sejak pemerintah memberlakukan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui Badan Pengelola Jaminan Sosial (BPJS), tingkat kunjungan pasien ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kabupaten Bantul mengalami peningkatan cukup drastis.

Bahkan, tahun 2014 yang lalu, peningkatan jumlah kunjungan pasien ke Puskesmas mencapai 70% dibanding tahun sebelumnya.

Kepala Puskesmas Pleret 1 dr Fauzan mengungkapkan, rata-rata dalam sehari ada 100 pasien umum yang datang memeriksakan diri ke Puskesmas. Padahal, di Puskesmas yang berada di Jalan Imogiri Barat itu hanya dilayani dua orang dokter.

"Sehingga, seringkali pasien harus menunggu cukup lama untuk mendapatkan layanan dari dokter. Terkadang saya harus turun menangani pasien,” ujarnya, kepada wartawan, Senin (2/3/2015).

Sebenarnya, pihak Puskesmas sedikit kewalahan melayani pasien, terutama ketika kunjungan sedang penuh. Dengan dua dokter yang ada dan beberapa kegiatan luar kantor, seperti kegiatan konsultasi ataupun seminar dan tugas lain juga menyita waktu.

Sementara, untuk mengangkat tenaga honorer, saat ini Bantul menghadapi moratorium penerimaan Pegawai Negeri Sipil (PNS). Untuk itu, pihaknya berupaya untuk tetap memberi layanan maksimal kepada pasien yang berkunjung di Puskesmas.

"Sebenarnya, sejak lama pihak Puskesmas sudah mengajukan penambahan jumlah Sumber Daya Manusia (SDM), namun sampai saat ini belum ada jawaban sama sekali," jelasnya.
(san)
Berita Terkait
Jabat Ketua PW IAMARSI,...
Jabat Ketua PW IAMARSI, Willi Putra Siap Tingkatkan Pelayanan Kesehatan
Kehadiran dan Ketersediaan...
Kehadiran dan Ketersediaan Layanan Kesehatan Dinilai Penting
Momentum Benahi Pelayanan...
Momentum Benahi Pelayanan Kesehatan
Beroperasi, Klinik Nuhrintama...
Beroperasi, Klinik Nuhrintama Diharap Tunjang Pelayanan Kesehatan di Gowa
Mudahkan Pengguna, SehatQ...
Mudahkan Pengguna, SehatQ Layani Pemesanan Obat Secara Online
Warga Kampung Nelayan...
Warga Kampung Nelayan Surabaya Serbu Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Berita Terkini
Dokter Kandungan di...
Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Hamil, Menteri HAM Perintahkan Stafnya ke Lokasi
4 menit yang lalu
Tolak Eksekusi Lahan,...
Tolak Eksekusi Lahan, Ribuan Warga Desa Tenjolaya Demo Kantor Desa
17 menit yang lalu
Bule Amerika Serikat...
Bule Amerika Serikat yang Ngamuk di Klinik Bali Akhirnya Dideportasi
17 menit yang lalu
Dirlantas Polda Metro...
Dirlantas Polda Metro Jaya Evaluasi Penerapan Tilang ETLE untuk Ambulans
40 menit yang lalu
Mafia Tanah Beraksi...
Mafia Tanah Beraksi di Tangsel, Aliansi Cerdas Hukum: Rusak Citra dan Marwah Peradilan
1 jam yang lalu
Lantik Dirut BLU PPK...
Lantik Dirut BLU PPK Kemayoran, Wamen Sekneg: Terus Berinovasi dan Bertugas Profesional
1 jam yang lalu
Infografis
Prabowo Bakal Ungsikan...
Prabowo Bakal Ungsikan 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved